Ntvnews.id, Jakarta - Pimpinan Umat Katolik, Paus Fransiskus meninggal dunia pada Senin pagi waktu setempat, 21 April 2025. Kabar tersebut disampaikan Kardinal Kevin Ferrel, Camerlengo Vatikan.
"Pukul 7:35 pagi ini, Uskup Roma, Paus Fransiskus, kembali ke rumah Bapa. Seluruh hidupnya didedikasikan untuk melayani Tuhan dan Gerejanya," kata Kevin Farrel, dilansir Al Jazeera.
- Profil Paus Fransiskus
Paus Fransiskus pada Rabu (1/1/2025) mendesak para pemimpin dunia untuk membatalkan utang negara-negara miskin, menurut laporan dari kantor berita resmi Vatikan. (Antara)
Paus Fransiskus yang lahir memiliki nama lengkap Jorge Mario Bergoglio yang lahir pada 17 Desember 1936 di Buenos Aires, Argentina dan meninggal dunia pada 21 April 2025 di usianya ke 88 tahun.
Ia merupakan Paus Gereja Katolik ke-266 yang terpilih pada hari kedua Konklaf Kepausan 2013 pada 13 Maret.
Sebelumnya sejak tahun 1998, Paus Fransiskus adalah Uskup Agung Buenos Aires, Argentina. Ia diangkat sebagai Kardinal pada tahun 2001 oleh Paus Yohanes Paulus II. Paus Fransiskus fasih berbicara dalam bahasa Spanyol, Italia, dan Jerman.
Paus Fransiskus terpilih menjadi Pimpinan Umat Katolik ketika usianya 76 tahun. ia dilaporkan sehat dan dokternya mengatakan jaringan paru-parunya yang hilang, diangkat di masa mudanya, tidak mempengaruhi kesehatannya secara signifikan.