Ntvnews.id, Jakarta - Kecelakaan terjadi di Jalan Kusuma Bangsa di depan SMAN 9 Surabaya, hari ini. Sebuah Toyota Avanza nopol L 1798 PW, mengalami pecah ban sampai terbalik dan menyerempet dua mobil.
Kecelakaan itu terjadi sekira pukul 12.37 WIB. Mobil membawa empat orang termasuk driver dan salah satunya bayi.
Saat ban Avanza pecah, mobil berwarna silver tersebut lalu naik ke atas trotoar. Setelahnya, Avanza menabrak Honda Jazz L 1344 VU yang terparkir di kiri jalan.
Sehabis menabrak Jazz, Avanza kemudian terbalik. Ketika terbalik, mobil tersebut mengenai Mazda merah bernopol L 1152 ABZ.
Akibat kecelakaan, kondisi Avanza bagian depan ringsek. Sedangkan Mazda mengalami ringsek pada body kanan belakang dan depan. Untuk Jazz, mengalami rusak pada bagian belakang kanan.
Total korban dalam peristiwa ini ada 6 orang. 4 orang dari Avanza, lalu 1 orang dari Jazz, dan Mazda 1 orang. Kecelakaan ini tak menimbulkan korban jiwa.
"Korban ada 3 yang ditangani medis. Kondisi sementara luka-luka. Korban sudah ditangani oleh Dinkes dan PMI, sehingga kami tinggal recovery kendaraan yang terbalik," ujar Komandan Rescue Damkar Pasar Turi, M Munir.