Ribuan Orang Ngungsi dalam Insiden Kebakaran Hutan Tiba-tiba di AS

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Apr 2025, 04:00
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ilustrasi - Kebakaran Hutan di Korea Selatan Ilustrasi - Kebakaran Hutan di Korea Selatan (Pinterest/ BBC)

Ntvnews.id, New Jersey - Kebakaran hutan melanda negara bagian New Jersey di Amerika Serikat, menghancurkan ribuan hektare lahan dan mengancam ratusan bangunan di sekitarnya. Sekitar 3.000 orang yang tinggal di area yang terdampak kebakaran terpaksa mengungsi dari rumah mereka.

Dilansir dari AFP, Kamis, 24 April 2025, Dinas Pemadam Kebakaran Hutan New Jersey, melalui pernyataan di media sosial X, mengungkapkan bahwa pada Selasa, 22 April 2025 malam pukul 22.30 waktu setempat, kebakaran hutan di Jones Road yang melanda seluruh wilayah Ocean County telah berhasil dikendalikan sebanyak 10 persen.

Menurut Dinas Pemadam Kebakaran Hutan New Jersey, api diperkirakan telah membakar lahan seluas 3.440 hektare, hanya dua jam setelah laporan pertama yang menyebutkan kebakaran tersebut telah menghanguskan 1.290 hektare.

Baca Juga: Nelayan WNI di Korsel Jadi Sorotan Dunia Usai Selamatkan Lansia dari Kebakaran Hutan

Dinas tersebut juga menyebutkan bahwa banyak petugas pemadam kebakaran dan penyelamat dikerahkan, bersama dengan kendaraan pemadam kebakaran, buldoser, dan tim lapangan. Penyebab kebakaran ini masih dalam penyelidikan.

Laporan media lokal menyebutkan bahwa kebakaran ini dimulai di ekosistem pesisir pedesaan yang dikenal sebagai Pine Barrens, yang merupakan salah satu kawasan hutan lindung terbesar di Pantai Timur AS.

Baca Juga: Kebakaran Hutan di Korea Selatan Makan Korban Jiwa

Pada Maret lalu, Departemen Perlindungan Lingkungan New Jersey mengeluarkan peringatan kekeringan untuk negara bagian tersebut. Akibat kebakaran, sekitar 25.000 pelanggan kehilangan pasokan listrik, dan sebagian Garden State Parkway, jalan raya utama yang menghubungkan ke negara bagian New Jersey, terpaksa ditutup.

Ocean County, yang terletak di selatan New York City, adalah destinasi wisata populer yang merupakan bagian dari Jersey Shore dan menawarkan tempat wisata seperti taman hiburan Six Flags.

x|close