Catat! Jakarta Padamkan Listrik Serentak pada 26 April 2025

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Apr 2025, 14:43
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ilustrasi kota Jakarta Ilustrasi kota Jakarta (Pixabay)

Ntvnews.id, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Bumi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mengadakan kampanye ramah lingkungan bertajuk Aksi Satu Jam untuk Bumi pada Sabtu, 26 April 2025. 

Kegiatan tersebut merupakan aksi pemadaman listrik selama satu jam, mulai pukul 20.30 hingga 21.30 WIB.

Langkah ini merupakan inisiatif dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta sebagai bentuk nyata dari komitmen terhadap pengurangan emisi karbon dan perlindungan lingkungan hidup. 

Kepala DLH, Asep Kuswanto menjelaskan bahwa pemadaman akan diberlakukan di jalan-jalan protokol dan arteri di lima wilayah Jakarta, serta di berbagai gedung pemerintahan, pusat perbelanjaan, restoran, hotel, dan apartemen.

Menurut Asep, kegiatan ini bukan hanya simbolis, tetapi juga berdampak signifikan terhadap efisiensi energi dan penurunan emisi gas rumah kaca yang menjadi penyebab utama perubahan iklim global. 

Pemandangan kota Jakarta. <b>(Dok.Antara)</b> Pemandangan kota Jakarta. (Dok.Antara)

"Pemadaman lampu selama satu jam ini mampu memberikan dampak nyata seperti penghematan konsumsi listrik, efisiensi ekonomi serta penurunan emisi gas rumah kaca yang berkontribusi terhadap perubahan iklim," kata dia, dikutip dari Antara.

Ia juga mengajak masyarakat untuk ikut serta dengan mematikan lampu di rumah masing-masing. 

Adapun daftar ruas jalan dan kawasan yang akan mengalami pemadaman listrik selama aksi berlangsung, di antaranya Jakarta Pusat yang meliputi Jalan Sudirman (Dukuh Atas hingga Gedung Sampoerna Strategic), Jalan MH Thamrin, Jalan Medan Merdeka (kecuali sisi utara depan Istana Negara), Jalan Gerbang Pemuda – Jalan Asia Afrika, dan Area Balai Kota dan Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.

Kemudian Jakarta Utara, meliputi Jalan Yos Sudarso, Jalan Perintis Kemerdekaan, dan Komplek Kantor Wali Kota Jakarta Utara. Lalu Jakarta Barat, Jalan Daan Mogot, Jalan Kembangan Raya (depan Kantor Wali Kota Jakarta Barat), dan Komplek Kantor Wali Kota Jakarta Barat.

Selanjutnya Jakarta Timur, meliputi Jalan Dr. Sumarno, Jalan Perintis Kemerdekaan, dan Komplek Kantor Wali Kota Jakarta Timur. Untuk Jakarta Selatan, meliputi Jalan Prapanca Raya, Jalan Rasuna Said, Jalan Sudirman (dari Gedung Sampoerna Strategic hingga Patung Pemuda), dan Jalan Gerbang Pemuda – Jalan Asia Afrika.

x|close