Cinlok di Panti Jompo, Seorang Wanita Muda Nikah dengan Lansia Usia 80 Tahun

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Jun 2024, 13:15
Deddy Setiawan
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Pasangan Beda Usia Pasangan Beda Usia (Oddity Central)

Ntvnews.id, China - Geger seorang wanita berusia 23 tahun menikahi seorang pria berusia 80 tahun, setelah mereka bertemu dan jatuh cinta di sebuah panti jompo di Provinsi Hebei, China.

Kisah cinta yang tidak lazim ini memicu debat sengit di masyarakat. Xiaofang, yang bekerja sebagai sukarelawan di panti jompo tersebut, bertemu dengan Li, seorang penghuni berusia 80 tahun. 

Dilansir dari Oddity Central, Senin 17 Mei 2024, keduanya dengan cepat menjalin persahabatan karena memiliki banyak kesamaan dan hobi yang serupa.

Pasangan Beda Usia <b>(Oddity Central)</b> Pasangan Beda Usia (Oddity Central)

Seiring berjalannya waktu, hubungan persahabatan mereka berkembang menjadi sesuatu yang lebih dari sekadar teman. Xiaofang tertarik pada kedewasaan, stabilitas, dan kebijaksanaan Li, sementara Li tertarik pada vitalitas dan kebaikan Xiaofang.

Baca Juga: Kagum! Sule Bongkar Rizky Febian Tak Minta Bantuan Dana Pernikahan

Namun, keluarga Xiaofang tidak menyetujui hubungan asmara mereka karena perbedaan usia yang cukup besar, yaitu 57 tahun. Li dianggap cukup tua untuk menjadi kakek Xiaofang.

Meskipun demikian, hal ini tidak menjadi halangan bagi Xiaofang, yang memilih untuk mengikuti hatinya dan memutuskan hubungan dengan orang tuanya agar bisa bersama Li.

Halaman
x|close