Terciduk Buang Sembarangan, Warga Tumpahkan Sampah ke Rumah Pelaku

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Jun 2024, 09:18
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
pelaku pembuang sampah sembarangan pelaku pembuang sampah sembarangan (Instagram Bandung Terkini)

Ntvnews.id, Jakarta - Masih ada saja pelaku buang sampah sembarangan. Hal itu terjadi kemarin, kesal dengan ulah pelaku buang sampah sembarangan, warga mengembalikan sampah tersebut ke rumahnya.

Namun lokasi belum diketahui tepatnya. Video dibagikan oleh akun Instagram Bandung Terkini dan dikomentari banyak netizen.

Terciduk Buang Sampah Sembarangan, Warga Kembalikan Sampah ke Rumah Pelaku.

Seorang warga yang tertangkap buang sampah sembarangan menerima sanksi sosial dari masyarakat setempat. Meski sudah ada spanduk peringatan, masih saja ditemukan sampah yang dibuang sembarangan.
Saat memeriksa kantong plastik sampah tersebut, warga menemukan alamat penerima paket online di dalamnya. Mereka pun langsung mendatangi rumah pelaku dan mengembalikan sampah tersebut menggunakan satu motor cator.
Belum diketahui dimana kejadian tersebut terjadi, namun dari bahasa dalam video, hal tersebut terjadi di wilayah Jawa Barat.Sc: @bandungterkini via @fakta.jakarta," tulis akun tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by INFO BANDUNG TERKINI (@bandungterkini)

Netizen pun berkomentar. Menurut mereka pelaku layak mendapat balasan setimpal.

"Harusnya di kasih solusi harus kamana buang sampahna,kadang mh bingung rek miceun sampah kmna eta teh,teaya nu ngararat ti petugas rt/rw ek di duruk teboga buruan jang ngdurukna jdi weh dimana wae micena,saya ge sok nitip we ka mobil truk sampah,pasihan artos weh 5 rb ge atoheun????," tulis heri soekirman.

"Mantap ????????," tulis ishak ramadhan.

"Bner harus di giniin ih," tulis tiasetiawati.

x|close