Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah truk pengangkut sampah bernomor polisi B 9445 POQ yang dikemudikan Wahyudi (50 tahun), warga Jakarta Timur oleng di KM 38.600 A Selasa, 25 Juni 2024 pagi.
Akibatnya, sampah yang diangkut oleh truk tersebut berserakan di jalanan hingga menghabiskan sebagian badan jalan.
Informasi tersebut disampaikan oleh unggahan akun Instagram @tmcpoldametro, menerangkan sekilas tentang kronologi kejadian.
Dikatakan, insiden itu bermula saat truk pengangkut sampah datang dari Jatiwarna menuju Jatiasih.
Truk sampah oleng di tol (Instagram @tmcpoldametro)
Kemudian setiba di TKP KM 38.600 A, truk berada di jalur 2 kemudian menyalip kendaraan di depannya yang sedang berhenti.
Baca Juga: 4 Orang Tewas dalam Kecelakaan Pajero Seruduk Truk Mogok di Tol Semarang-Batang
Sopir banting setir ke arah kanan sehingga menyebabkan truk oleng ke arah kanan dan posisinya berada di lajur 3 menghadap ke utara.
Warganet kemudian ramai memberikan komentar. Mereka menyoroti soal truk pengangkut sampah.
"Udah ga layak kok masih lolos terus ? Apa karena sesama plat merah ? Mana masuk tol," komentar warganet.
"Truk sampah banyak yg ga layak jalan pak, apakah itu ga di uji srut sama kir nya ? banyak banget saya liat dijalan mobil nya bobrok semua. kadang lampu ga ada sama sekali," kata yang lain.