Ntvnews.id, Jakarta - Seorang remaja berinisial AH (14) mengalami insiden mengerikan saat dirinya berkunjung ke mal Paris Van Java (PVJ) Bandung pada Senin, 1 Juli 2024. Bagaimana tidak, remaja tersebut mengalami patah tulang bahu gegara terjepit di antara partisi eskalator dan tembok mal.
Menurut informasi yang beredar, korban adalah seorang remaja yang berasal dari Baleendah, Kabupaten Bandung. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk segera mendapatkan perawatan akibat cedera yang dialami di mal tersebut.
Sementara itu, dalam rekaman video yang beredar di media sosial TikTok, terekam momen ketika bocah tersebut terjepit tembok dan partisi eskalator. Sejumlah pengunjung yang berada di TKP langsung panik dan berusaha memberikan pertolongan kepada korban.
Kepala Remaja di Bandung Terpejit Eskalator (TikTok)
“Depan mata dan spontan suami nolong kecelakaan eskalator anak kepala kejepit tembok eskalator jalan, kepala kejepit, mall PVJ, lama banget matiin (eskalator) udah teriak-teriak,” tulis perekam video dilansir akun TikTok @yantiwid.
Perekam video yang merasa panik tersebut sontak saja meminta pertolongan kepada petugas yang ada di mal tersebut. Sementara itu, orang-orang yang berada di sekitar mal langsung mengerubungi eskalator dan melihat peristiwa tersebut.
Dalam video tersebut terdengar anak tersebut menangis kesakitan lantaran kepalanya terjepit tembok dan pembatas eskalator. Sedangkan ibu korban juga terlihat duduk di eskalator tersebut sambil meminta pertolongan kepada para petugas.
Sontak saja, warganet yang melihat kejadian tersebut langsung memenuhi kolom komentar. Sebagian besar dari mereka merasa prihatin atas kejadian tersebut sehingga menyarankan untuk setiap orang tua agar lebih berhati-hati lagi.
@yantiwid #kompascom #bandunginfo ? suara asli - yantiwid
“buat para ortu klo bawa anak kecil naik eskalator, di jaga betul² anak nya, jgn smpe kejadian hal seperti ini lagi..” imbau warganet.
“pelajaran ya buat ortu yg bawa anak usahakan anak jgn di pinggir eskalator tp di tengah,kta di samping dan kel.yg lain di atas pegangin tangan anak klw prgi br 3, biar si anak gk ke pinggir,” timpal yang lain.
“Emang bahaya sih ini jarak ke tembok nyadeket banget...better tembok atasnyanya diratain aja sampe bawah eskalator/ditutup pake banner gituu biar gaada yg kejedot,” kata yang lain.