Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah acara hajatan yang seharusnya penuh sukacita dan kebahagiaan berubah menjadi panggung drama yang memilukan. Seorang oknum pengacara aktif, yang biasanya dikenal dalam lingkup profesionalnya, tiba-tiba mendapati dirinya menjadi pusat perhatian dalam peristiwa yang tidak terduga di hadapan banyak tamu.
Dilansir melalui unggahan akun Instagram @terangmedia, Peristiwa ini bermula dari rasa kekecewaan mendalam sang istri yang selama ini dibohongi oleh sang suami.
Terungkap bahwa sang suami telah berselingkuh sejak tahun 2015. Bahkan, mereka menikah siri tanpa sepengetahuan istri pertama dan dikaruniai seorang anak di tahun 2016. Hubungan terlarang ini disembunyikan dengan rapi oleh suami dan keluarga besarnya selama 8 tahun.
Lihat postingan ini di Instagram
Puncaknya, di acara hajatan anak selingkuhannya, istri pertama dan anaknya datang ke acara tersebut. Emosi yang meledak membuat situasi menjadi kacau balau, Perkelahian pun tak terhindarkan.
Baca Juga:
Usai Lapak PKL Diratakan Petugas, Warpat Puncak Segera Menyusul Dibongkar
Peristiwa ini mengundang perhatian banyak pihak dan menjadi bahan perbincangan hangat di media sosial. Banyak yang mengecam tindakan oknum pengacara atas perselingkuhannya dan menyayangkan sikap keluarga besarnya yang mendukung hubungan terlarang tersebut.
"Kalo memang tdk mau dimadu ya minta cerai," tulis salah satu netizen.
"Ribet amat hdpnya... laporkan sj ke polisi, bawa ke jalur hukum, minimal 3 bln dan maksimal 9 bln," tambah netizen lainnya.