Masoud Pezeshkian Terpilih Jadi Presiden Iran

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 7 Jul 2024, 09:52
Zaki Islami
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Presiden Iran, Masoud Pezeshkian Presiden Iran, Masoud Pezeshkian (IG: southtodayofficial)

Ntvnews.id, Jakarta - Masoud Pezeshkian terpilih menjadi Presiden Iran usai meraih suara sekitar 16,3 juta dan mengalahkan pesaingnya yaitu Saeed Jalili yang meraih 13,5 juta suara.

Melansir Al Jazeera, Minggu 7 Juli 2024, Masoud Pezeshkian berbicara di Ibukota Iran, Teheran bahwa kemenangan ini akan mengatakan ke babak baru bagi negaranya.

Baca Juga:

Viral Buruh Pabrik di Karawang Bunuh Diri Usai Terlilit Pinjol dan Judi Online

"Kita sedang menghadapi ujian besar, ujian yang penuh dengan kesulitan dan tantangan, hanya untuk memberikan kehidupan yang makmur bagi rakyat kita," kata Masoud Pezeshkian.

Selain itu juga, ia berjanji akan bekerja dengan sepenuh hati dan berjanji dan mendengarkan suara rakyat Iran dan serta memenuhi semua janji saat berkampanye.

Sementara pesaingnya yaitu Masoud Pezeshkian mengakui kekalahannya dan mengatakan bahwa siapapun yang dipilih oleh rakyat harus dihormati.

"Tidak hanya dia (Masoud Pezeshkian) harus hormati, tetapi sekarang kita harus menggunakan semua kekuatan kita dan membantunya bergerak maju dengan kekuatan," ungkap Saeed Jalili usai kalah dari Masoud Pezeshkian.

Setelah dinyatakan menang, pendukung Masoud Pezeshkian turun ke jalan untuk merayakannya. Selain itu juga, Presiden Rusia Vladimir Putin salah satu pemimpin dunia yang mengucapkan selamat atas terpilihnya Pezeshkian menjadi Presiden Iran.

x|close