Innalillahi, Irjen Krishna Murti Berduka

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Jul 2024, 10:29
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Irjen Krishna Mutri Bersama Orang Tua Irjen Krishna Mutri Bersama Orang Tua (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Kabar duka tengah menyelimuti Irjen Pol Krishna Murti. Ia kehilangan salah satu sosok penting dalam hidupnya sampai mengungkapkan duka yang sangat mendalam. Sosok itu tidak lain adalah ayah kandung dari Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri (Kadiv Hubinter) tersebut.

Ucapan duka mendalam melepas kepergian sang ayah pun diucapkan oleh sang jenderal melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Diketahui, sang ayah adalah purnawirawan TNI yang bernama lengkap Brigjen TNI (Purn) Bom Soerjanto Bin Soejitno. 

“Innalilahi wa innailaihi rojiuun.. Telah meninggal dunia ayahanda tercinta kami Brigjen TNI (P) Bom Soerjanto Bin Soejitno, Rabu jam 01.35 WIB,” tulis Irjen Krishna Murti seperti dilansir dari akun Instagram pribadinya pada Rabu, 10 Juli 2024. 

Irjen Krishna Mutri Bersama Orang Tua dan Saudara <b>(Instagram)</b> Irjen Krishna Mutri Bersama Orang Tua dan Saudara (Instagram)

Dengan hati terpukul melihat kenyataan bahwa sang ayah sudah berpulang, Krishna Murti mengucapkan duka yang mendalam sembari memohon maaf apabila sang ayah memiliki kesalahan semasa hidup maupun ketika menjabat sebagai anggota TNI

“Mohon dimaafkan apabila ada kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja, semoga Allah SWT mengampuni dosa dosanya beliau,” lanjut jenderal bintang dua Polri tersebut. 

Sembari membagikan potret kebersamaan dengan kedua orang tua dan saudara kandungnya, Krishna Murti mengatakan bahwa sang ayah adalah sosok yang sangat baik. Sehingga, Irjen Krishna Mutri ikhlas melepas kepergian sang ayah untuk selama-lamanya. 

“Selamat jalan bapak. Saya bersaksi bapak orang yang sangat baik dimata Allah dimata saya anakmu ini,” pungkasnya. 

Irjen Krishna Mutri Bersama Orang Tua Irjen Krishna Mutri Bersama Orang Tua

Sementara itu, publik di unggahan tersebut langsung memenuhi kolom komentar. Sebagian besar dari mereka mengucapkan turut berduka cita dan mendoakan semoga sang ayah bisa mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan. 

“Innalillahi waiina illaihi rojiun ..ikut berduka cita jendral @krishnamurti_bd91 smoga Ayahnda berpulang dalam keadaan husnul khotimah aamiin,” kata warganet. 

“Derek berbela sungkawa pak..semoga almarhum bapak nya husnul khotimah..di ampuni segala dosa dosanya..di terima amal ibadahnya..Aamiin Ya Robbal Allamiin,” timpal yang lain. 

“Innalillahi wa inna ilaihirrojiun, turut berdukacita Ndan, semoga almarhum mendapatkan magfiroh, keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran, ketabahan serta ikhlas,” ungkap warganet. 

x|close