Ntvnews.id, Jakarta - Pasangan suami istri lanjut usia ditemukan meninggal di rumah mereka di Jonggol, Kabupaten Bogor dalam keadaan sudah membusuk.
Informasi ini disampaikan melalui unggahan Instagram @dr.iponghembingputra, yang juga menjelaskan bahwa kedua jenazah itu ditemukan oleh tetangga mereka.
Para tetangga curiga karena tidak melihat kedua suami istri berinisial H dan R itu selama beberapa hari terakhir, terutama karena mereka diketahui sedang sakit.
Baca Juga: Ditelantarkan Anak, Pasangan Lansia di Jonggol Bogor Meninggal di Kamar Hingga Membusuk
Akibat kecurigaan tersebut, warga sekitar memutuskan untuk memeriksa kondisi di dalam rumah dengan cara membuka pintu depan secara paksa. Setelah berhasil masuk, mereka menemukan kedua lansia tersebut di dalam, dengan kondisi rumah yang sangat berantakan.
Dari rekaman video yang tersebar, terlihat kedua lansia itu ditemukan di salah satu kamar dalam kondisi sudah meninggal dan membusuk. Kapolsek Jonggol, Kompol Wagiman, menyatakan bahwa jenazah keduanya ditemukan pada 13 Juli, tiga hari setelah mereka meninggal dunia.
"Kurang lebih 3 hari, (jenazah) sudah mengeluarkan bau," kata Wagiman kepada media.
Baca Juga: Ibu Rumah Tangga Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Kamar
Terkait dengan penyebab kematian, diperkirakan disebabkan oleh penyakit. Ini berdasarkan informasi dari tetangga yang mengatakan bahwa salah satu dari lansia tersebut sudah lama mengidap penyakit.
Selain itu, tidak ada bukti luka atau tanda kekerasan lain yang bisa menjadi penyebab kematian.
"Kedua lansia tersebut hanya tinggal berdua suami istri, menurut keterangan saksi istrinya mengalami sakit struk sudah lama dan suaminya juga sudah lansia," kata Wagiman.
d