Kesaksian Warga Sebelum Lansia Ditemukan Membusuk di Bogor, Ternyata Sempat Melakukan Ini

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Jul 2024, 16:08
Dedi
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Petugas mengevakuasi jasad sepasang lansia di Perumahan Citra Indah Bukit Raflesia, Desa Singajaya, Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Petugas mengevakuasi jasad sepasang lansia di Perumahan Citra Indah Bukit Raflesia, Desa Singajaya, Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (dok.Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Pasangan lansia berinisial HT dan RT ditemukan tewas mengenaskan di dalam rumahnya sendiri dalam keadaan menghitam. Keduanya diduga meninggal dunia lantaran sakit, namun pihak keluarga korban tidak ada yang mengetahui mereka sedang sakit. 

Sampai akhirnya jenazah kedua lansia itu ditemukan sudah membujur kaki di atas kasur antara bantal dan selimut. Jasad keduanya ditemukan usai warga setempat merasa curiga karena mencium bau yang menyengat saat menghampiri rumah lansia tersebut. 

Para penduduk sekitar merasa cemas karena kedua orang tua tua tersebut sedang sakit dan belum keluar rumah selama beberapa hari terakhir. Apalagi, dalam beberapa waktu terakhir, anak-anak mereka belum pernah datang untuk menjenguk.

Lansia meninggal dunia <b>(IG)</b> Lansia meninggal dunia (IG)

Bersamaan dengan penemuan itu, Kapolsek Jonggol, Kompol Wagiman mengatakan bahwa penemuan mayat tersebut terjadi pada Selasa, 16 Juli 2024.  "Diduga sepasang suami istri tersebut dalam keadaan sakit," kata Wagiman kepada awak media. 

Menurut Wagiman, penduduk mulai mencium bau yang mencurigakan sejak hari Sabtu lalu. Namun, saat itu tidak ada yang merasa curiga. Sekarang, bersama Pak RT, penduduk telah menemukan alasan untuk curiga dan mereka akhirnya memaksa membuka pintu rumah sepasang lansia itu.

"Pak RT mendatangi rumah tersebut berusaha membuka tapi tidak bisa karna dikunci dari dalam, kemudian bersama satpam membuka paksa pintu tersebut," jelas Wagiman.

Petugas mengevakuasi jasad sepasang lansia di Perumahan Citra Indah Bukit Raflesia, Desa Singajaya, Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. <b>(dok.Antara)</b> Petugas mengevakuasi jasad sepasang lansia di Perumahan Citra Indah Bukit Raflesia, Desa Singajaya, Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (dok.Antara)

Setelah menerima laporan tersebut, pihak kepolisian segera melakukan investigasi di lokasi kejadian. Mereka juga mengumpulkan informasi dari saksi-saksi yang ada. Sementara itu, jenazah pasangan suami istri tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cileungsi untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Sementara itu, seorang tetangga bernama Gandi memberikan kesaksian bahwa warga setempat terakhir kali melihat HT pada 8 Juli 2024. Pada saat itu, HT tampak ingin membeli mie ayam untuk dimakan. 

"Sekitar Senin 8 Juli, berdasarkan penuturan warga, Opa masih terlihat ingin membeli mie ayam untuk makan. Itulah para tetangga melihat yang terakhir kali," kata Gandi, baru-baru ini.

x|close