Fakta-fakta Menarik Tentang Hari Anak nasional

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Jul 2024, 06:00
Alber Laia
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Ilustrasi pelajar SD Ilustrasi pelajar SD (Instagram @ceritamasadepanpapua)

 

Ntvnews.id, Jakarta - Hari Anak Nasional, yang dirayakan setiap tahunnya pada tanggal 23 Juli, merupakan momentum penting untuk mengingatkan pentingnya perlindungan, pendidikan, dan hak-hak anak di Indonesia.

Acara ini bukan hanya sebuah perayaan, tetapi juga kesempatan untuk merefleksikan dan memperjuangkan kesejahteraan anak-anak di seluruh negeri.

Baca Juga:

Warga Jakarta yang Mau Bikin Acara di Museum Gak Bakal Kena Biaya, Tapi Ada Syaratnya

Pria Lakukan Penganiayaan Kejam Terhadap Perempuan di Bogor

Tahun 2024 ini, merupakan peringatan Hari Anak Nasional yang ke-40, dikutip dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (Kemen PPPA), peringatan Hari Anak Nasional tahun ini mengusung tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju"

Sebelumnya diketahui, Hari Anak Nasional ini dicetuskan pertama kali oleh Kongres wanita (KOWANI) pada tahun 1951.

Namun, perayaanya mulai dilakukan pada tahun 1952 saat Presiden Soekarno masih menjabat.

Lantas apa yang menarik dalam perayaan Hari Anak Nasional ?

Berikut beberapa artikel yang telah kami himpun dari berbagai sumber penting untuk di simak!

1. Sejarah Peringatan

Peringatan Hari Anak Nasional pertama kali diresmikan pada tahun 1951, dimana Hari Anak Nasional ini dilatar belakangi oleh Pasal 28B ayat (2) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dimana ada aturan Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh, dan berkembang serta berhak atas perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.

2. Tanggal Peringatan

Hari Anak Nasional jatuh pada tanggal 23 Juli setiap tahunnya. Pemilihan tanggal ini tidaklah sembarangan, melalui Keputusan Presiden (Keppres) No. 44/1984.

Menurut informasi, tanggal 23 Juli tersebut dipilih karena berkaitan dengan tanggal pengesahan Undang-Undang tentang Kesejahteraan Anak pada 23 Juli 1979.

3. Tema Tahunan

Setiap tahun, Hari Anak Nasional memiliki tema yang berbeda-beda. Tema ini biasanya disesuaikan dengan isu-isu terkini yang relevan dengan kesejahteraan dan perkembangan anak-anak di Indonesia. Tema tersebut dipilih untuk mengedukasi masyarakat dan menggerakkan perhatian terhadap masalah-masalah krusial yang dihadapi anak-anak.

Ilustrasi pelajar <b>(Pixabay)</b> Ilustrasi pelajar (Pixabay)

4. Aktivitas Perayaan

Selama peringatan Hari Anak Nasional, berbagai kegiatan dan acara diselenggarakan di seluruh Indonesia. Mulai dari lomba menggambar, seminar, pertunjukan seni, hingga kampanye sosial, semua dirancang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang hak-hak anak dan bagaimana mewujudkan masa depan yang lebih baik bagi mereka.

5. Pendidikan dan Kesetaraan

Salah satu poin penting dalam perayaan Hari Anak Nasional adalah pendorongannya terhadap pendidikan yang inklusif dan kesetaraan akses bagi semua anak-anak Indonesia. Ini termasuk upaya untuk mengurangi angka putus sekolah, meningkatkan akses terhadap fasilitas kependidikan dan mendukung pengembangan potensi anak-anak dalam berbagai bidang.

x|close