AHY: SBY Bakal Hadiri Pemakaman Hamzah Haz

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Jul 2024, 16:45
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Putra SBY yang juga Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Putra SBY yang juga Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Ntvnews.id, Jakarta - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal menghadiri pemakaman Wakil Presiden ke-9 Hamzah Haz di Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ini diungkapkan Menteri ATR/Kepala BPN, yang juga putra SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Insyaallah beliau (SBY) akan hadir di pemakaman, saya dengar akan di Cisarua, Bogor," ujar AHY di rumah duka, Matraman, Jakarta Timur, Rabu (24/7/2024).

AHY menuturkan, SBY memiliki hubungan yang dekat dengan Hamzah Haz. Hamzah disebut sebagai sosok negarawan yang mengabdikan dirinya kepada negara.

"Beliau punya banyak sekali kenangan kebersamaan ketika sama-sama mengabdi di pemerintahan. Tentunya juga secara personal juga beliau ingin menyampaikan duka secara langsung kepada yang ditinggalkan," kata dia.

Diketahui, Hamzah Haz menjabat Wapres mendampingi Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri. Hamzah Haz menjabat pada 2001-2004.

Sebelumnya, Hamzah Haz juga pernah menjabat sebagai Menteri Investasi pada era Presiden BJ Habibie, Wakil Ketua DPR RI danu Menko Kesra era Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

Halaman
x|close