Ntvnews.id, Jakarta - Mantan pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino dikabarkan selangkah lagi menangani Timnas Amerika Serikat.
Sebelumnya, Mauricio Pochettino diberhentikan dari kursi pelatih Chelsea setelah hanya mampu membawa The Blues berada di peringkat ke delapan.
Baca Juga:
Bamsoet Kasih Pantun buat Prabowo di Sidang Tahunan MPR
Al Ghazali Beri Lampu Hijau untuk El Rumi Menikah Lebih Dulu
Seperti dilansir salah satu jurnalis ternama Fabrizio Romano, Jumat 16 Agustus 2026, Mauricio Pochettino selangkah lagi akan menangani Timnas Amerika Serikat untuk mempersiapkan Piala Dunia 2026.
View this post on Instagram
"Mauricio Pochettino telah setuju untuk menjadi manajer baru Timnas Amerika Serikat (USMNT), memimpin AS ke Piala Dunia 2026," kata Fabrizio Romano dalam keterangan tertulis.
Ia memaparkan lebih lanjut, bahwa Mauricio Pochettino sebelumnya telah melakukan pembicaraan dan mengatakan setuju untuk menangani Timnas Amerika Serikat.
Seperti diketahui, Mauricio Pochettino merupakan pelatih yang terbilang sangat berpengalaman dan pernah menangani klub-klub besar seperti Chelsea, Tottenham Hotspur hingga PSG.