Hasil Sidang Komdis PSSI: Borneo FC dan Madura United Diganjar Sanksi Rp50 Juta

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Agu 2024, 09:30
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
PSSI PSSI (PSSI)

Ntvnews.id, Jakarta - PSSI melalui Komite Disiplin (Komdis) kembali menjatuhkan hukuman kepada sejumlah klub Liga 1. Salah satunya adalah Borneo FC yang menerima lima kartu kuning saat pertandingan melawan Arema pada 17 Agustus 2024 lalu. Borneo didenda Rp 50 juta. 

Baca juga: Hasil Sidang Komdis PSSI: Terlambat Masuk Lapangan 98,54 detik, Arema FC Didenda Rp50 Juta

Daam laga ini, Borneo FC berhasil menang dengan skor 2-0. Namun duel berlangsung panas di mana, lima pemainnya harus menerima kartu kuning dari wasit. Mereka terdiri dari, Terens Puhiri, Nadeo Argawinata, Rivaldo Enerio Pakpahan, Muhamad Zihran, hingga Rosebergne da Silva.

Berikut ini adalah hasil sidang Komite disiplin PSSI, 21 Agustus 2024:

1. Tim Borneo FC Samarinda
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2024/2025
- Pertandingan: Arema FC vs Borneo FC Samarinda
- Tanggal Kejadian: 17 Agustus 2024
- Jenis Pelanggaran: Dalam pertandingan tersebut ada 5 (lima) orang pemain mendapatkan kartu kuning
- Hukuman: Denda; Rp. 50.000.000,-

2. Tim Madura United FC
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2024/2025
- Pertandingan: PS. Barito Putera vs Madura United FC
- Tanggal Kejadian: 16 Agustus 2024
- Jenis Pelanggaran: Dalam pertandingan tersebut ada 5 (lima) orang pemain mendapatkan kartu kuning
- Hukuman: Denda; Rp. 50.000.000,-

x|close