Ntvnews.id, Jakarta - Kejadian langka mewarnai persiapan timnas Indonesia jelang laga melawan Arab Saudi di putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Kedua tim dijadwalkan bertemu di King Abdullah Sport City, Jeddah, Kamis (5/9/2024) atau Jumat (6/9) dini hari WIB.
Sebanyak 26 pemain telah dipanggil untuk menghadapi pertandingan ini. Mereka juga nantinya akan tampil pada pertandingan melawan Australia di Jakarta pada 9 September 2025.
Baca juga: Meski Ikut Latihan Timnas Indonesia, 2 Pemain Ini Tidak Bisa Tampil Lawan Arab Saudi
Persiapan telah berlangsung sejak Senin (2/9/2024). Para pemain digembleng di lapangan latihan King Abdullah Sport City, Jeddah dan dipimpin langsung oleh pelatih Shin Tae-yong.
Namun cuaca yang kurang mendukung ternyata membuat persiapan timnas Indonesia sedikit terganggu. "Pemain sih baik-baik saja. Tapi memang dua hari latihan, hari kedua ini hujan deras memang sangat unik," kata STY usai latihan lewat cuplikan video yang diterima wartawan.
"Memang ini sangat unik sekali di Arab, dan hujannya pun hujan salju jadi fokus pemain itu sedikit agak kurang baik, jadi yang paling penting itu adalah performa pemain apakah meningkat atau tidak. Itu yang utama saat ini," beber pelatih asal Korea Selatan itu menambahkan.
Arab Saudi tentu bukan lawan yang mudah bagi timnas Indonesia. Sebab dalam 12 pertemuan kedua tim sebelumnya, Tim Merah Putih sama sekali tidak pernah menang. Sebelas pertandingan bahkan berakhir dengan kekalahan skuad Garuda sementara hanya satu yang berujung imbang.
Arab Saudi juga ditangani oleh pelatih kelas dunia, Roberto Mancini. Mantan pelatih Inter Milan dan Manchester City itu sebelumnya pernah membawa Italia menjuarai Piaal Eropa 2022 lalu.