Indonesia Lolos ke 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Nathan Tjoe-A-On Malah Pulang ke Belanda

NTVNews - 22 Apr 2024, 12:50
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Nathan Tjoe A-On saat memperkuat timnas senior Indonesia. Nathan Tjoe A-On saat memperkuat timnas senior Indonesia.

NTVnews.id - Salah satu pilar andalan Timnas Indonesia U-23, Nathan Tjoe-A-On dipastikan tidak bisa tampil di babak 8 besar Piala Asia U-23 2024. Padahal Nathan merupakan salah satu pilar penting yang ikut mengantar Garuda Muda mengukir sejarah pada kejuaraan tersebut. 

Indonesia seperti diketahui baru saja mengukir sejarah dengan melaju ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda lolos meski sempat kalah 0-2 di laga pertama melawan Qatar.

Keberhasilan Indonesia melaju ke fase knock out dipastikan setelah di laga terakhir Grup A menang 4-1 atas Yordania, Minggu (21/4/2024). Indonesia yang sebelumnya juga menang 1-0 atas Australia berhasil mengunci posisi runner up Grup A dengan 6 poin.

Nathan jadi bagian penting dalam keberhasilan Timnas Indonesia U-23 ke babak delapan besar. Peran pemain naturalisasi asal Belanda itu tidak tergantikan sejak laga pertama melawan Qatar. 

Awalnya Nathan masuk sebagai pemain pengganti. Dia mulai dipercaya menempati posisi starter menggantikan Ivar Jenner pada pertandingan kedua melawan Australia. Pada laga penentuan melawan Yordania, Nathan kembali mendapat kesempatan tampil sejak menit pertama.

Dia menemani Jenner memperkuat lini tengah Garuda Muda.

Shin Tae-yong tentu sangat berharap Nathan bisa kembali tampil pada babak 8 besar nanti. Apalagi, timnas Indonesia U-23 sudah ditunggu oleh salahh satu raksasa Asia, Jepang atau Korea Selatan. Kedua negara akan bentrok malam ini untuk menentukan juara di grup B.  

Sayang pelatih asal Korea Selatan itu terpaksa harus mencari alternatif lain. Sebab, Nathan harus kembali ke Belanda untuk memperkuat klub Heernveen pada lanjutan Liga Belanda musim ini. 

Halaman
x|close