Erick Thohir Cek Kondisi GBK Jelang Indonesia vs Australia: Tetap Oke Usai Misa Kunjungan Apostolik Paus Fransiskus

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 7 Sep 2024, 20:00
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Ketua Umum PSSI meninjau kesiapan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta jelang pertandingan Indonesia vs Australia. Ketua Umum PSSI meninjau kesiapan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta jelang pertandingan Indonesia vs Australia. (PSSI)

Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia telah tiba di Tanah Air. Jay Idzes Cs selanjutnya akan berhadapan dengan Australia pada putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Kedua tim dipertemukan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/9/2024).

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melakukan pengecekan kondisi SUGBK, Senayan, Jakarta, Sabtu, 7 September 2024. Dalam kunjungan ini, Erick Thohir juga didampingi oleh Pusat Pengelolaan Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPKGBK), Rakhmadi A. Kusumo.

Baca juga:Timnas Indonesia Bikin 'Gaduh' Sepak Bola Arab Saudi: Roberto Mancini Terancam Dipecat!

Setelah melakukan inspeksi, Erick Thohir menyampaikan kabar baik mengenai kondisi stadion.

"Secara keseluruhan, keadaan stadion cukup baik. Akan ada beberapa improvement, tetapi tidak ada yang signifikan yang akan mengganggu pertandingan. Kami berkomitmen untuk memastikan ke pengelola GBK semua sudah siap untuk pertandingan menghadapi Australia," ujarnya.

Sebelum dipakai Timnas Indonesia, SUGBK sempat digunakan sebagai lokasi untuk Misa Apostolik Kunjungan Paus Fransiskus pada Kamis (5/9/2024). Lebih dari 80 ribu orang menghadiri acara tersebut. Meski demikian, lapangan sepak bola sama sekali tidak dipakai dalam acara ini. 

Pertandingan melawan Australia merupakan salah satu laga krusial bagi tim nasional Indonesia yang tengah merintis jalan menuju Piala Dunia 2026. Sebelumnya, Indonesia berhasil memetik satu poin dari markas Arab Saudi usai meraih hasil imbang 1-1, Jumat (6/9/2024) lalu.

Halaman
x|close