Legenda Timnas Hadiri Laga Indonesia vs Australia di GBK

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Sep 2024, 19:17
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Mantan pemain timnas Indonesia, Cristian Gonzalez dan Irfan Bachdim. Mantan pemain timnas Indonesia, Cristian Gonzalez dan Irfan Bachdim. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Menjelang laga krusial Timnas Indonesia kontra Australia pada babak kualifikasi Piala Dunia 2026, Yayasan Bakti Sepakbola Indonesia bersama PSSI memberikan penghormatan istimewa kepada para legenda sepak bola Indonesia.

Sebanyak 20 nama besar yang pernah berjasa membela tim Garuda akan hadir di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Selasa, 10 September 2024, sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka.

Baca Juga:

Pendukung Timnas La Grande Indonesia Padati SUGBK

GBK Mulai Dipadati Suporter Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia

Para legenda ini akan diberikan tempat khusus di dedicated seat di tribun VIP GBK, sebagai tamu kehormatan yang hadir untuk menyaksikan langsung pertandingan penting ini.

Pendukung Timnas La Grande Indonesia memenuhi sudut SUGBK, Senayan, Jakarta. Pendukung Timnas La Grande Indonesia memenuhi sudut SUGBK, Senayan, Jakarta.

Di antaranya adalah nama-nama besar seperti Rully Nere, Cristian Gonzales, dan Irfan Bachdim, yang pernah menjadi kebanggaan rakyat Indonesia di masa kejayaan mereka.

Momen ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang apresiasi bagi legenda, tetapi juga memberikan suntikan motivasi bagi para pemain Timnas yang sedang bertanding.

Inisiatif ini merupakan salah satu langkah untuk memperkuat keharmonisan di dunia sepak bola Indonesia.

Para pemain yang akan berlaga melawan Australia pun diharapkan mendapatkan semangat tambahan dari kehadiran para tokoh sepak bola yang pernah mengharumkan nama Indonesia.

Berikut adalah 20 nama legenda Timnas Indonesia yang akan hadir di GBK berdasarkan pantauan dilaman resmi PSSI.

1. Rony Pasla
2. Yudo Hadianto
3. Rully Nere
4. Hermansyah
5. Dede Sulaiman
6. Cristian Gonzalez
7. Irfan Bachdim
8. Zaenal Arif
9. Ilham Jaya Kesuma
10. Maman Suryaman
11. Nuralim
12. Peri Sandria
13. Patar Tambunan
14. Azhari Rangkuti
15. Atep
16. Erik Setiawan
17. ?Charis Yulianto
18. ?Tias Tono Taufik
19. ?Alexander Saununu
20. ?David Sulaksmono

Dengan dukungan penuh dari legenda, suporter, dan seluruh elemen sepak bola Tanah Air, Timnas Indonesia diharapkan bisa meraih hasil positif dalam perjuangan menuju Piala Dunia 2026.

x|close