Kembali Jadi Pahlawan Timnas, Jokowi Teriakkan Nama Maarten Paes Bareng Suporter

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Sep 2024, 21:54
Moh. Rizky
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Presiden Jokowi saat ikut meneriakkan nama Maarten Paes bersama suporter Timnas Indonesia. Presiden Jokowi saat ikut meneriakkan nama Maarten Paes bersama suporter Timnas Indonesia.

Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meneriakkan nama kiper Timnas Indonesia saat melawan Australia, Maarten Paes. Jokowi berkata demikian, mengikuti pendukung Timnas Indonesia yang beramai-ramai meneriakkan nama kiper yang kembali tampil gemilang itu pada pertandingan sepak bola malam ini.

"Maarten Paes, Maarten Paes, Maarten Paes," kata Jokowi sembari berdiri dari tempat duduknya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Maarten Paes menjadi salah satu pahlawan Indonesia dalam laga lanjutan Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia itu. Sebab, beberapa kali aksinya berhasil menyelamatkan gawang Indonesia dari kebobolan.

Bukan cuma meneriakkan nama Maarten Paes, Jokowi juga turun dari tempat duduknya untuk menyalami pemain naturalisasi itu.

Jokowi nampak senang bisa menyalami pemain tersebut. Ia bahkan berbincang sejenak dengan Maarten Paes. Keduanya pun terlihat saling tertawa.

Tak diketahui apa yang dibicarakan keduanya. Namun, Maarten sempat memberi kode akan menghubungi Ketua PSSI Erick Thohir, yang berada di samping Jokowi. Jokowi terlihat tertawa saat Erick membahas Maarten di hadapan mantan Wali Kota Surakarta itu.

Diketahui, Maarten Paes juga menjadi pahlawan Timnas Indonesia dalam pertandingan melawan Arab Saudi. Ia berhasil menggagalkan tendangan penalti dari Arab Saudi. 

x|close