Reaksi Pemain Timnas saat Asnawi dan Dimas Drajad Nyaris Ribut di AFC Champions League 2

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 21 Sep 2024, 08:33
Alber Laia
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Asnawi Mangkualam. Asnawi Mangkualam. (Instagram)

Ntvnews.id, Bandung - Pemain Timnas Indonesia ikut komentari Laga seru antara Persib Bandung melawan Port FC dalam ajang AFC Champions League Two (ACL2) 2024/2025 menyisakan cerita menarik tak hanya di lapangan, tapi juga di media sosial.

Asnawi Mangkualam yang tampil gemilang bersama Port FC berhasil mengantarkan timnya menang tipis 1-0 atas Persib Bandung.

Baca Juga:

Momen Asnawi Mangkualam dan Dimas Drajad Nyaris Ribut Dilihat Shin Tae-yong

Kemenangan ini sekaligus menjadi ajang reuni Asnawi dengan sejumlah pemain Timnas Indonesia, termasuk Dimas Drajad, yang sempat terlibat cekcok dengannya di lapangan.

Laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (19/9/2024) malam WIB, mempertemukan dua pemain Timnas Indonesia di kubu yang berlawanan yakni Dimas Drajad, penyerang Persib, dan Asnawi Mangkualam, bek kanan Port FC.

Di babak pertama, tensi pertandingan memuncak ketika Asnawi melakukan pelanggaran keras terhadap Dimas, hingga keduanya terlibat saling dorong dan cekcok.

Meski sempat memanas, pertandingan berakhir dengan kemenangan Port FC berkat gol telat dari Kevin Daeromram, yang membuat Port FC mengantongi tiga poin di matchday pertama Grup F ACL2 musim ini.

Usai pertandingan, Asnawi Mangkualam membagikan momen tersebut lewat unggahan di Instagram pribadinya. Bek kanan andalan Timnas Indonesia ini menuliskan pesan motivasi singkat.

"Tidak ada yang datang dengan mudah tanpa kerja keras + 3 poin," tulisnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh MANGKUALAM (@asnawi_bhr)

Namun yang membuat unggahannya semakin menarik adalah reaksi dari rekan-rekan sesama pemain Timnas Indonesia. Jay Idzes, pemain naturalisasi yang baru memperkuat Timnas, merespons dengan emotikon tangan terkepal dan love, seolah memberikan dukungan penuh kepada Asnawi.

Sandy Walsh, bek sayap Indonesia yang juga bermain di Eropa, menambah semangat dengan menyematkan emotikon api menyala.

Dari sekian banyak komentar, yang paling mencuri perhatian datang dari bek muda Wolverhampton Wanderers U-21, Justin Hubner. Ia tidak segan memberikan komentar lucu yang langsung bikin warganet tertawa.

"Suka banget dengan bahasa Inggrisnya Brother (sambil dibubuhi emotikon ketawa)," tulis Justin Hubner.

Komentar Justin tersebut tentu saja disambut hangat oleh warganet, yang turut memberikan respons dengan emotikon tertawa. Unggahan ini pun menjadi viral, dengan banyak penggemar yang ikut mengomentari keakraban dan humor yang kerap muncul di antara para pemain Timnas Indonesia.

x|close