Terungkap Penyebab Bobotoh Ricuh Pasca Laga Persib vs Persija, Ternyata Karena Ini

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Sep 2024, 09:30
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kericuhan usai pertandingan persib lawan persija. Kericuhan usai pertandingan persib lawan persija. (Instagram Bandung terkini)

Ntvnews.id, Bandung - Kericuhan terjadi usai pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, di mana steward menjadi target kemarahan Bobotoh. Permasalahan bermula ketika sejumlah Bobotoh menerobos masuk ke lapangan. 

Mereka kemudian memicu insiden kericuhan setelah laga antara Persib Bandung dan Persija Jakarta berakhir. Di media sosial, beredar alasan mengapa para Bobotoh memutuskan untuk memasuki lapangan.

Suporter Persib Bandung, Bobotoh, tiba-tiba membuat keributan dengan turun ke lapangan setelah pertandingan Persib melawan Persija di Stadion Si Jalak Harupat pada Senin (23/9/2024).

Dalam rekaman video yang tersebar di media sosial, terlihat jelas para Bobotoh turun ke lapangan dari arah tribun penonton. Bobotoh terlihat mengejar para steward yang berada di lapangan, membuat steward tersebut berlarian menghindar ketika melihat Bobotoh mulai mendekat.

Petugas steward saat dikeroyok pendukung Persib. Petugas steward saat dikeroyok pendukung Persib.

Sebagian dari Bobotoh yang masuk ke lapangan juga tampak melakukan aksi vandalisme. Penyebab pasti dari kerusuhan di Stadion Si Jalak Harupat setelah pertandingan Persib melawan Persija, yang berakhir dengan kemenangan tuan rumah, masih belum diketahui.

Namun, kabar yang beredar menyebutkan bahwa kerusuhan ini dipicu oleh sekelompok Bobotoh yang menuntut penjelasan dari manajemen terkait dugaan pelecehan oleh steward terhadap Bobotoh perempuan, serta intimidasi dan kekerasan terhadap Bobotoh yang diduga dilakukan oleh pemain dan staf di ruang ganti.

Diduga, ada Bobotoh yang menjadi korban pelecehan seksual secara verbal oleh salah satu steward ketika menyaksikan pertandingan. Belakangan ini, media sosial diramaikan oleh kabar tidak menyenangkan terkait pertandingan antara Persib Bandung melawan Port FC yang melibatkan Bobotoh.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Kamis (19/9/2024). Salah satu isu yang menjadi sorotan adalah adanya dugaan bahwa Bobotoh dibawa ke ruang ganti lalu mendapat intimidasi dari pemain dan staf pelatih.

Kericuhan usai pertandingan persib lawan persija. <b>(Instagram Bandung terkini)</b> Kericuhan usai pertandingan persib lawan persija. (Instagram Bandung terkini)

Selain itu, muncul juga tuduhan adanya pelecehan seksual secara verbal yang dilakukan oleh seorang steward setelah pertandingan usai. Tuduhan tersebut diungkapkan oleh seorang Bobotoh dengan akun X @Andredolken_ yang mengaku sebagai kakak dari korban.

Dalam cuitannya, ia mengekspresikan ketidakpuasan karena adiknya telah dilecehkan secara verbal oleh seorang steward.

"Untuk steward yang tadi setelah pertandingan Port FC, masa ke adik perempuan saya bilang mau dipakai satu oleh empat orang," cuitnya.

Ia menyatakan kekecewaannya terhadap steward tersebut karena sebagai petugas keamanan, justru mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas kepada seorang perempuan. Pemilik akun tersebut juga mengungkapkan bahwa kejadian tersebut terjadi secara tiba-tiba.

"Lupa tadi tidak ambil video mukanya duh, kalau saya salah saya tidak akan melawan diperlakukan seperti itu. Ini tidak ada angin tidak ada hujan tiba-tiba berbicara seperti itu, steward macam apa?"

"Anda dengan linmas juga lebih tinggi linmas b**g ah, maaf kasar tapi saya tidak terima adik saya diperlakukan seperti itu," tambahnya.

Dugaan pelecehan seksual verbal yang dilakukan oleh steward ini menjadi salah satu poin dalam tuntutan yang dikeluarkan oleh komunitas Viking Persib Club (VPC).

x|close