Ntvnews.id, Jakarta - Perguruan Karate-Do TAKO Indonesia menggelar ujian kenaikan tingkat bagi para siswa junior.
Dengan bekal olahraga bela diri, generasi bangsa diharapkan mampu turut andil mengharumkan nama baik Indonesia di kancah internasional.
Para siswa junior ini diuji untuk naik tingkat dari sabuk cokelat menjadi sabuk hitam. Ujian kenaikan tingkat ini diikuti 28 siswa dari berbagai usia dengan diawasi oleh Dewan Guru Perguruan Karate-DO TAKO Indonesia.
Ujian kenaikan tingkat ini juga diikuti para siswa Karate-DO TAKO Indonesia dari sejumlah wilayah, seperti Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Bekasi.
Ketua Karate-DO TAKO Indonesia Provinsi DKI Jakarta, Prista Tarigan.
"Ujian kenaikan tingkat DAN. Ujian kenaikan tingkat ini diikuti oleh peserta dari wilayah Jakarta Barat, Jakarta Timur dan Bekasi. Di Bekasi, Jakarta Barat, Jakarta Timur, ada beberapa Dojo. Banyak peserta yang berhak mengikut ujian ini, namun karena ada kesibukan dan lain-lain, sehingga yang mengikuti saat ini hanya 28 siswa," ujar Ketua Karate-DO TAKO Indonesia Provinsi DKI Jakarta, Prista Tarigan, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Sports, Senin (7/10/2024).
Ujian kenaikan tingkat ini diharapkan dapat menciptakan bibit-bibit muda karate berbakat yang nantinya bisa unjuk gigi di kancah internasional.