Penyedia Konsumsi Makanan untuk Peparnas 2024 Dijamin Bersih dan Bergizi!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Okt 2024, 16:49
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Suasana pengepakan makanan untuk tenaga pendukung Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 di Baturan, Karanganyar, Sabtu (5/10/2024). Suasana pengepakan makanan untuk tenaga pendukung Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 di Baturan, Karanganyar, Sabtu (5/10/2024). (Dok.Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Penyedia konsumsi untuk tenaga pendukung Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 memastikan bahwa makanan yang disajikan dalam kondisi baik dan bersih.

Direktur Operasional PT Dara Boga Samara, Agil Fitono, menekankan pentingnya kualitas dan keamanan makanan bagi para petugas yang berkontribusi dalam acara tersebut.

Baca Juga:

Detik-detik KH Asmuni Noor Meninggal Saat Hadiri Maulid Nabi di Ponpes Al Ihsan Pandeglang

PJ Gubernur Banten Al Muktabar Dapat Anugerah Upakarya Wanua Nugraha dari Mendagri M Tito Karnavian

"Kami pun menyiapkan makanan dengan kemasan bagus yang kami tutup dengan stiker agar terhindar dari kontaminasi. Sehingga kalau makanan diterima dengan kondisi stiker terbuka, maka kemungkinan besar sudah rusak," ujarnya dikutip dari Antara.

Stadion Manahan Solo di Surakarta, Jawa Tengah, bersiap menjelang pembukaan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 yang digelar pada Minggu (6/10/2024).  <b>(Dok.Antara)</b> Stadion Manahan Solo di Surakarta, Jawa Tengah, bersiap menjelang pembukaan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 yang digelar pada Minggu (6/10/2024). (Dok.Antara)

Ia juga menambahkan semua bahan yang digunakan untuk konsumsi petugas diambil dari penyuplai terpercaya di Solo dan sekitarnya, dengan melibatkan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) setempat.

Dapur yang digunakan untuk memasak juga memiliki standar kebersihan yang ketat. Salah satu lokasi dapur berada di SMKN 4 Surakarta, dan tempat pengepakan makanan di Kelurahan Baturan, Karanganyar, rutin dibersihkan setiap hari.

Sementara tempat pengepakan makanan yang berada di Kelurahan Baturan, Karanganyar, rutin mendapatkan perhatian dari kelurahan setempat yang membersihkannya setiap hari.

"Setiap hari sampah-sampah di sini diangkat. Bisa dilihat tidak ada sampah di sini," tutur Agil.

Setiap hari selama Peparnas 2024, PT Dara Boga Samara menyediakan lebih dari 16.000 kotak makanan kepada petugas pendukung Peparnas 2024 di seluruh arena pertandingan.

Perusahaan itu juga menjamin menu yang mereka siapkan selama Peparnas 2024 bervariasi sesuai dengan yang disepakati bersama Panitia Besar Peparnas 2024.

"Menunya bervariasi dengan lauk ayam, ikan atau daging. Ada pula tambahan variasi olahan misalnya dari udang kami membuat ebi furai dan lain-lain sehingga menimbulkan selera makan. Untuk sayur, kami selalu berupaya menyajikan yang untuk mengurangi risiko basi. Lalu ada pula buah seperti pisang, jeruk dan pir," ujar Agil.

x|close