Penyerang Andalan China Rela Pertaruhkan Kariernya Demi Hadapi Timnas Indonesia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 14 Okt 2024, 17:07
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Striker veteran China, Wu Lei tidak ingin melewatkan pertandingan melawan Indonesia di putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Striker veteran China, Wu Lei tidak ingin melewatkan pertandingan melawan Indonesia di putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Striker veteran Wu Lei telah kembali ke timnas China. Dia tidak ingin melewatkan laga melawan Indonesia di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024).

China seperti diketahui telah menelan tiga kekalahan beruntun di putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Terakhir, Negeri Tirai Bambu dipermalukan Australia dengan skor 1-3. 

Baca juga: Dua Striker Andalan China Tidak Bisa Tampil Lawan Indonesia

Sebagai penghuni dasar klasemen, China tidak ingin bernasib sama saat bersua Indonesia. Sebab kekalahan akan membuat peluang mereka menuju putaran final Piala Dunia 2026 semakin tipis. 

Wu Lei, striker veteran tidak ingin berdiam diri. Menurut media lokal China, pemain yang sudah berusia 32 tahun itu telah kembali ke tim dan telah mendapat suntikan pada lutut dan rusuk.

Dia bertolak ke Qingdao dari Shanghai pada 13 Oktober lalu. Sebelumnya, Wu Lei terpaksa menepi dari skuad China untuk proses pemulihan cedera lutut dan rusuk yang menimpanya. 

Sport 163.com dalam laporannya menyebut kalau langkah ini sangat beresiko. Bahkan bukan tidak mungkin keputusannya tampil dalam kondisi cedera bakal merusak karier profesionalnya.

Wu Lei yang pernah bermain untuk Espanyol tersebut kabarnya tidak perduli dengan hal itu. Hanya saja pelatih China, Ivankovic tidak ingin mengorbankan striker Shanghai Port tersebut. 

Kehadirannya lebih dibutuhkan untuk membangkitkan moral para pemain. Dan kalaupun terpaksa harus tampil, Wu Lei kemungkinan hanya akan diturunkan sebagai pemain pengganti saja.

Siapa Wu Lei?

Lahir di Nanjing, 19 November 1991 lalu, Wu Lei sudah memperkuat timnas China sejak 2010 lalu. Kemampuannya sebagai penyerang tidak kaleng-kaleng. Pelatih kelas dunia seperti Marcello Lippi pernah memuji penampilannya. Dia dianggap punya kemampuan teknik dan taktikal yang bagus. 

Wu Lei sejauh ini sudah memperkuat timnas China sebanyak 99 kali dan mencetak 36 gol. Salah satu golnya sempat bersarang ke gawang Indonesia pada penyisihan Piala Asia 2015 lalu.  

x|close