Pelatih China, Ivankovic Anggap Timnas Indonesia Bukan Lawan Sembarangan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 14 Okt 2024, 18:00
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Pelatih China, Ivankovic Branco Pelatih China, Ivankovic Branco (Instagram Ivankovic)

Ntvnews.id, Jakarta - Pelatih Timnas China, Ivankovic Branco buka suara mengenai pertandingan melawan Indonesia yang akan berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024). Menurut Ivankovic, pasukan Shin Tae-yong tidak bisa dianggap enteng.  

"Mereka adalah lawan yang harus dianggap serius. Mereka merebut tiga poin dari tiga laga di putaran ketiga dan sangat percaya diri. Sebagai tuan rumah kita harus bermain lebih berani dan antusias dalam memperjuangkan kemenangan di kandang sendiri dengan kekuatan terbesar kita," kata Ivankovic dalam jumpa pers jelang pertandingan di Qingdao, Senin (14/10/2024).

Baca juga: Penyerang Andalan China Rela Pertaruhkan Kariernya Demi Hadapi Timnas Indonesia 

Mengenai komposisi pemain, Ivankovic juga menyingggung skuad timnas Indonesia yang memiliki banyak pemain naturalisasi dari Belanda. " Kami telah memberikan informasi yang perlu kepada para pemain dan kami juga telah melakukan pelatihan yang ditargetkan," kata Ivankovic.

"Ketika kami turun ke lapangan, kami akan berusaha sekuat tenaga untuk menekan dan memainkan permainan yang efektif dalam pertandingan," bebernya menambahkan. 

Pada kesempatan yang sama, Ivankovic ditemani oleh salah seorang pemainnya, Wei Shihao. Di hadapan wartawan, dia bertekad untuk mempersembahkan poin perdana bagi timnas China. 

"Kami tidak mendapatkan poin yang kami inginkan di tiga laga pertama. Saat kami kembali ke Qingdao, kami merasakan animo suporter yang selalu mendukung kami selama latihan," katanya. 

"Kami berada di stadion kandang kami, dengan puluhan ribu suporter, bertarung bersama kami. Kami akan melakukan yang terbaik untuk memberikan hasil yang baik dan memainkan pertandingan ini dengan baik," Wei Shihao yang menganggap timnya mulai tampil lebih baik. 

x|close