Hadapi Persebaya Surabaya, Ciro Alves: Laga Sulit

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Okt 2024, 11:13
Zaki Islami
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ciro Alves Ciro Alves (SItus Persib Bandung)

Ntvnews.id, Jakarta - Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves turut berkomentar jelang menghadapi Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 matchday ke delapan di Stadion So Jalak Harupat pada Jumat 18 Oktober 2024, pukul 15.30 WIB.

Meskipun menghadapi tim pemuncak klasemen, Ciro Alves memastikan para pemain Persib Bandung bakal bekerja keras untuk meraih poin sempurna.

Baca Juga:

Barcelona Bakal Pakai Jersey Coldplay pada El Clasico Pekan Depan

Timnas Indonesia Berpotensi Tanpa Justin Hubner saat Menjamu Jepang dan Arab Saudi

"Akan menjadi laga sulit. Tapi, kami akan berusaha untuk memenangkan pertandingan," ucap Ciro Alves, Jumat 18 OKtober 2024, dilansir Situs resmi Persib Bandung.

Striker Persib Bandung, David da Silva  <b>(Liga Indonesia Baru)</b> Striker Persib Bandung, David da Silva (Liga Indonesia Baru)

Ia juga menambahkan lebih lanjut, pada laga menghadapi Persebaya Surabaya tidak akan dihadiri oleh bobotoh. Pasalnya ia berharap laga menghadapi Persebaya bisa disaksikan oleh penonton.

"Melawan tim besar dan berada di peringkat pertama klasemen. Ini akan menjadi laga yang bagus, sayangnya fans tidak bisa hadir dan tidak ada suporter," kata pemain asal Brasil itu.

Seperti diketahui, Persib Bandung mendapatkan hukuman dari PSSI yaitu dalam setiap pertandingan Persib tidak boleh dihadiri oleh penonton hingga paruh musim akibat pemukulan terhadap steward.

x|close