Ntvnews.id, Jakarta - Ruben Amorim jadi harapan baru bagi fans Manchester United setelah resmi ditunjuk sebagai nakhoda baru menggantikan peran Erik ten Hag. Tangan dingin pelatih Portugal itu tentu sangat diharapkan bisa mendongkrak performa Setan Merah yang melempem.
Tidak butuh waktu lama bagi MU untuk menunjuk Amorim sebagai pelatih barunya. Hanya berselang sehari setelah mendepak Erik ten Hag, manajemen sudah langsung mengaktifkan klausul pelapasan Amorim dai Sporting CP, klub yang telah ditanganinya sejak tahun 2020 lalu.
Baca juga: Ruben Amorim Resmi Jadi Pelatih Baru Manchester United
Beberapa hari kemudian MU bahkan sudah mengumumkan Amorim sebagai pelatih barunya. Dia dikontrak hingga 2027 dan mulai bertugas pada 11 November mendatang.
Amorim masih akan mendampingi Sporting CP untuk terakhir kalinya saat bertemu Manchester City pada laga lanjutan Liga Champions 2024/2025 di Stadion Jose Alvalade, Rabu (6/11/2024). Ini sekaligus jadi laga perpisahan Amorim dengan Sporting sebelum bertolak ke Old Trafford.
Menariknya, keputusan Ruben Amorim bergabung dengan MU hanya dua pekan setelah direktur olahraga Sporting CP, Hugo Viana juga memilih hengkang ke Manchester City. Rencananya, pria berusia 41 tahun tersebut akan menggantikan posisi Txiki Begiristain pada akhir musim ini.
Amorim ternyata sempat tergiur untuk mengikuti jejak Viana. Hanya saja, keputusannya untuk bergabung dengan Setan Merah sudah bulat dan dia akan fokus untuk menjalaninya.
"Itu hal yang terlintas di pikiranmu, tapi saya sama sekali tidak ragu," jawab Amorim saat ditanya mengenai godaan Manchester City yang terlibtas di benaknya menyusul kepindahan Viana.
"Keputusan sudah saya ambil dan saya ingin bekerja untuk klub ini. Di sanalah saya ingin melanjutkan karir saya sebagai pelatih. Itu terlintas di pikiran saya, tapi saya memutuskan klub yang saya inginkan dan saya tidak menginginkan yang lain. Saya menginginkan Manchester United dan itulah yang saya lakukan,” kata mantan pemain Benfica itu menegaskan.
Manchester City seperti diketahui merupakan rival sekota Manchester United. Dalam beberapa tahun belakangan, City yang ditangani oleh Pep Guardiola berada jauh di depan MU. Kini, bersama Amorim, fans MU tentu sangat berharap tim kesayangannya bisa membungkam sang rival.