Pulang dari Timnas Indonesia, Rizky Ridho Langsung Tampil dalam Duel Persebaya vs Persija

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Nov 2024, 15:55
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Rizky Ridho, bek timnas Indonesia Rizky Ridho, bek timnas Indonesia (PSSI)

Ntvnews.id, Jakarta - Rizky Ridho langsung tampil saat Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya pada lanjutan Liga 1, Jumat (22/11/2024). Padahal, dia baru saja memperkuat timnas Indonesia menghadapi Jepang dan Arab Saudi di putaran 3 babak kualifikasi Piala Dunia 2026.

Rizky tampil penuh dalam dua laga tersebut. Pertandingan melawan Jepang berakhir dengan kekalahan 0-4 untuk Skuad Garuda. Sementara melawan Arab Saudi, Indonesia menang 2-0. 

Baca jugaNegaranya Sudah Bolak-balik ke Piala Dunia, 2 Wartawan Asing Ungkap 'Jebakan' yang Perlu Dihindari Timnas Indonesia

Bagi Rizky, pertarungan Persija vs Persebaya merupakan reuni dengan mantan klub. Seperti diketahui, sebelum berseragam Macan Kemayoran Rizky pernah memperkuat Bajul Ijo. 

Sehari sebelum pertandingan, Pelatih Persija, Carlos Pena sebenarnya belum bisa memastikan apakah Rizky Ridho bisa tampil atau tidak. Dia harus menunggu hingga sesi latihan resmi terakhir Persija untuk memastikan kesiapan pemain berusia 23 tahun itu tampil melawan Persebaya. 

Pertandingan Persija vs Persebaya merupakan salah satu laga klasik di Indonesia. Saat ini, Persebaya berada di urutan kedua klasemen Liga 1 dan Persija di posisi kelima.

Pada pertandingan ini, Rizky kembali menyandang ban kapten Macan Kemayoran.

x|close