Hari Ini, Timnas Indonesia Mulai Persiapan Hadapi Filipina dan Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026

NTVNews - 28 Mei 2024, 08:00
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Timnas Indonesia merayakan gol di sebuah pertandingan Timnas Indonesia merayakan gol di sebuah pertandingan (Dok PSSI)

Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia mulai mempersiapkan diri menghadapi dua laga putaran kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Para pemain bakal digembleng di Jakarta sejak hari ini, Selasa (28/5/2024).

Sebanyak 22 pemain telah dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan ini. Mereka berasal dari klub Liga 1 dan pemain yang berlaga di luar negeri seperti Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Jordi Amat, hingga Jay Idzes.

Tidak ada nama Witan dalam skuad timnas Indonesia kali ini. Pemain Bhayangkara FC itu sedang mempersiapkan ibadah haji ke Tanah Suci. Sedangkan dua sosok naturalisasi Elkan Baggott dan Marc Klok memang tidak dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia saat bertemu Vietnam <b>(dok PSSI)</b> Timnas Indonesia saat bertemu Vietnam (dok PSSI)
Akun Instagram Timnas Indonesia memperlihatkan para pemain yang sudah berdatangan ke ibu kota. Tampak dalam unggahan tersebut pemain Dewa United, Egy Maulana Vikri.

Selain itu, terlihat juga sosok Marselino Ferdinan dan Alfeandra Dewangga dan beberapa pemain naturalisasi. Pelatih Shin Tae-yong juga sudah bergabung dengan para pemain di hotel.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menjamu Irak dan Filipina pada 6 dan 11 Juni 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Dua laga ini sangat penting bagi skuad Garuda. Karena jika setidaknya mampu meraih satu kemenangan akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Selama mengikuti TC, timnas juga akan menjalani satu laga uji coba melawan Tanzania, Minggu (2/6/2024).

 

Berikut ini adalah nama-nama pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia:

1. Adi Satryo (PSIS)

2. Ernando Ari (Persebaya)

3. Jordi Amat (Johor Darul Takzim)

4. Justin Hubner (Cerezo Osaka)

5. Rizky Ridho (Persija)

6. Muhammad Ferrari (Persija)

7. Jay Idzes (Venezia FC)

Halaman
x|close