Ntvnews.id, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah memilih 11 pemain terbaik untuk menghadapi Filipina di pertandingan terakhir fase grup Piala AFF atau ASEAN Cup 2024.
Dalam daftar susunan pemain (DSP) yang diumumkan satu jam sebelum pertandingan pada Sabtu, 21 Desember 2024, Shin mempertahankan komposisi yang hampir sama dengan laga melawan Vietnam.
Untuk laga kali ini, Cahya Supriadi kembali mengisi posisi starter sebagai penjaga gawang. Sebelumnya, Shin Tae-yong juga memberikan kepercayaan kepada kiper FC Bekasi ini saat menghadapi Vietnam.
Baca Juga: Terpopuler: Suku Terkuat di Indonesia, Peluang Timnas Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024
Di sektor pertahanan, Shin tetap mengandalkan trio bek tengah, Muhammad Ferrari sebagai kapten tim, Kadek Arel, dan Dony Tri Pamungkas. Ketiganya diharapkan kembali menjadi lini pertahanan yang solid, seperti yang ditunjukkan pada pertandingan melawan Vietnam.
Kinerja mereka akan didukung oleh dua bek sayap, Asnawi Mangkualam di kanan dan Pratama Arhan di kiri, yang diharapkan mampu menjaga keseimbangan antara serangan dan pertahanan.
Ada perubahan signifikan di lini tengah. Setelah tampil mengesankan pada laga sebelumnya, Achmad Maulana kini dipercaya sebagai starter bersama Arkhan Fikri untuk mengisi posisi gelandang.
"Keduanya diharapkan menjadi motor serangan skuad Garuda, mengatur alur permainan, dan menciptakan peluang bagi lini depan."
Di lini depan, Timnas Indonesia akan mengandalkan trio Rafael Struick, Marselino Ferdinan, dan Rayhan Hannan. Struick akan bertugas sebagai penyerang tengah, sementara Marselino dan Rayhan akan menyerang dari sisi kanan dan kiri.
Shin Tae-yong juga menyimpan beberapa pemain kunci di bangku cadangan, seperti Zanadin Fariz, Hokky Caraka, Victor Dethan, dan Ronaldo Kwateh.
Baca Juga: Fakta-Fakta Justin Hubner Gegar Otak Ringan, Absen Bela Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024?
Tim Garuda menghadapi laga penentuan melawan Filipina, yang dijuluki The Azkals, dalam pertandingan terakhir fase grup ini.
"Timnas Indonesia memiliki peluang terbaik untuk lolos ke semifinal dengan memenangkan laga melawan Filipina, sambil berharap Myanmar tidak menang melawan Vietnam di pertandingan lainnya."
Namun, jika tidak berhasil meraih kemenangan, Indonesia masih bisa lolos ke babak empat besar dengan hasil imbang, asalkan Myanmar kalah dari Vietnam.
Meskipun di atas kertas peluang Indonesia lebih besar dibandingkan Myanmar, Shin Tae-yong menekankan pentingnya bermain maksimal. Filipina, meski sudah tidak memiliki peluang lolos, dapat tampil agresif karena bermain tanpa tekanan.
Berikut susunan pemain untuk laga Indonesia vs Filipina di fase grup Piala AFF 2024:
Timnas Indonesia:
Cahya Supriyadi (GK); Muhammad Ferrari, Kadek Arel Priyatna, Dony Tri Pamungkas, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan; Achmad Maulana, Arkhan Fikri; Marselino Ferdinand, Rayhan Hannan; Rafael Struick.
Pelatih: Shin Tae-yong
Timnas Filipina:
Patrick Phillip Bravo Deyto (GK), Amani Santos Aguinaldo, Adrian Cortes Ugelvik, Paul Bismarck Tabinas, Scott Philip Galang Woods, Sandro Miguel Sison Reyes, Bjorn Martin Davis Kristensen, Alex James Weathers Monis, Zico Alika Lefroy Locquiao Bailey, Michael Tribaco Kempter, Javier Alessandro Mariona.
Pelatih: Albert Capellas