Ntvnews.id, Jakarta - Media Belanda, AD, melaporkan bahwa PSSI tengah berupaya mendekati pemain Lille yang dipinjam dari Atalanta, Mitchel Bakker.
Mengutip dari laporan AD pada Minggu, 5 Januari 2025, Bakker mengetahui bahwa dirinya menjadi incaran PSSI, namun belum ada kepastian apakah pemain yang memiliki keturunan Indonesia dari pihak kakeknya tersebut akan merespons tawaran Indonesia.
Bek yang sebelumnya bermain untuk Ajax Amsterdam ini sudah tampil sebanyak 21 kali untuk timnas Belanda pada level umur, meski belum pernah bermain untuk timnas senior.
Baca juga: Ingin Konsisten ke Piala Dunia, PSSI Bakal Belajar dari Korea Selatan
Jika Bakker menerima tawaran untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), dia akan bergabung dengan sejumlah pemain yang sebelumnya memegang kewarganegaraan Belanda, seperti Thon Haye, Jay Idzes, Ivar Jenner, Rafael Struick, Shayne Pattynama, dan Justin Hubner.
Karena keturunan Indonesia, Bakker bisa dianggap sebagai pemain diaspora yang dinaturalisasi. Langkah PSSI mendatangkan pemain-pemain diaspora terbukti meningkatkan kualitas timnas, salah satunya tercermin dari pencapaian Tim Garuda yang berhasil mencapai putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pada usia 24 tahun, Bakker berperan sebagai bek kiri. Musim ini, Bakker telah tampil sepuluh kali dan mencetak dua gol untuk Lille di Liga Prancis.
Pemain ini juga tampil bersama Lille di Liga Champions musim ini, dengan lima penampilan dan satu gol.
(Sumber: Antara)