Dikabarkan Bakal Jadi Direktur Teknik Timnas Indonesia, Louis Van Gaal Langsung Bantah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 7 Jan 2025, 13:32
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Louis Van Gaal Louis Van Gaal (IG: Louis Van Gaal)

Ntvnews.id, Jakarta - Beredar kabar mengenai mantan pelatih Timnas Belanda, Loi Van Gaal bakal menjadi Direktur Teknis Timnas Indonesia. Namun hal itu langsung dibantah oleh pria berusia 73 tahun itu.

Isu tersebut muncul setelah Shin Tae-yong diberhentikan PSSI sebagai pelatih Timnas Indonesia dan bakal digantikan oleh Patrick Kluivert sebagai pelatih kepala.

Baca Juga: I Nyoman Suryanthara, Manajer Persita Meninggal Dunia

Seperti diketahui, Patrick Kluivert pernah kerja sama bersama Louis Van Gaal sebagai asisten pelatih ketika menangani Timnas Belanda.

Patrick Kluivert <b>(IG: Patrick Kluivert )</b> Patrick Kluivert (IG: Patrick Kluivert )

Melansir dari media Belanda, Ziggo Sport pada Selasa 7 Januari 2025, kabar tersebut langsung dikonfirmasi oleh jurnalis setempat bernama Van Der Goot yang mengkonfirmasi langsung mengenai kabar tersebut dan Louis Van Gaal pun menjawab dengan singkat "Tidak'.

Pengalaman Louis Van Gaal sebagai pelatih sudah tidak diragukan lagi, ia telah menangani sejumlah tim besar seperti Barcelona, Ajax Amsterdam, Bayern Munich, Manchester United hingga Timnas Belanda.

Kini Louis Van Gaal menjabat sebagai Dewan Penasehat Ajax Amsterdam sejak 2023. Selain itu juga, ia baru sembuh dari kanker prostat.

x|close