Hasil Semifinal Liga Europa 2023/2024: AS Roma Keok, Atalanta Imbangi Marseille

NTVNews - 3 Mei 2024, 11:20
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Bayer Leverkusen berhasil mengalahkan AS Roma pada leg pertama babak semifinal Liga Europa 2023/2024. (screenshot UEFA) Bayer Leverkusen berhasil mengalahkan AS Roma pada leg pertama babak semifinal Liga Europa 2023/2024. (screenshot UEFA) (UEFA)

Ntvnews.id, Jakarta - Tim tamu berjaya di leg pertama babak semifinal Liga Europa 2023/2024. Bayer Leverkusen dan Atalanta sama-sama pulang dengan kepala tegak.

Di Stadio Olimpico, Bayer Leverkusen berhasil mengalahkan tuan rumah AS Roma 2-0, Jumat (3/5/2024). Dua gol Leverkusen dicetak oleh Florian Wirtz (28') dan Robert Andrich (73').

Hasil ini tentu membuat langkah Leverkusen menuju partai puncak lebih ringan. Apalagi leg kedua akan berlangsung di markas sendiri BayAren, Jerman, pada 10 Mei mendatang.

Pada laga lainnya, Atalanta memang gagal memetik kemenangan atas tuan rumah Marseille. Meski demikian, La Dea bisa sedikit bernapas lega setelah membawa pulang hasil imbang 1-1 dari Stade Veldrome. Dalam laga ini, Atalanta bahkan sempat memimpin lewat gol Gianluca Scamacca pada menit ke-11 sebelum akhirnya disamakan oleh Chancel Mbemba Mangulu pada menit ke-20.

Pada leg kedua nanti, giliran Atalanta yang akan menjamu Marseille di Gewiss Stadium. Hasil imbang di leg 1 setidaknya membuat La Dea bisa lebih tenang saat tampil di depan publik sendiri.

Hasil Lengkap Liga Europa, Jumat (3/5/2024)
Leg 1
AS Roma vs Bayer Leverkusen: 0-2
Marseille vs Atalanta: 0-0

Leg 2
Jumat (10/5/2024)
Bayer Leverkusen vs AS Roma: ?
Atalanta vs Marseille: ?

Halaman
x|close