Ntvnews.id, Jakarta - Proses naturalisasi Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero berjalan di trek yang benar. PSSI harus berpacu dengan waktu mengingat ketiga pemain ini sangat dibutuhkan timnas Indonesia saat bertemu Australia pada 20 Maret mendatang.
Setelah melalui rapat kerja bersama dengan Komisi X dan XIII, DPR RI akhirnya menyalakan lampu hijau bagi permohonan ketiga pemain ini untuk jadi WNI. Persetujuan itu diberikan lewat rapat Paripurna yang berlangsung siang tadi, Kamis (6 Maret 2025).
Namun jalan menjadi WNI tentu rampung. Masih ada proses lainnya yang perlu dijalani. Ya, setelah mendapat restu dari DPR, dokumen naturalisasi tiga pemain tersebut akan diajukan kepada Presiden Republik Indonesia untuk penerbitan keputusan presiden (Keppres) sebagai syarat pengambilan sumpah warga negara Indonesia (WNI).
Menurut Arya Sinulingga, anggota Komite Eksekutif PSSI bahwa Presiden Republik Indonesia, Prabowo dijadwalkan menandatangani Keppres Naturalisasi Dean, Joey, dan Emil pada tanggal 7 Maret 2025.
"Kami terinfo Keppres akan ditanda tangani Presiden besok (7 Maret), untuk kemudian langsung diproses untuk persiapan pengambilan sumpah WNI yang dijadwalkan paling lambat tanggal 10 Maret," kata Arya Sinulingga seperti dikutip dari situs resmi PSSI.
Sementara itu, Menteri Hukum, Supratman Andi Agtas mengatakan kalau pengambilan sumpah Dean James, Emil Audero, dan Joey Pelupessy akan dilakukan di Roma,Italia.
"Setelah diambil sumpah menjadi warga negara Indonesia, 3 pemain naturalisasi tersebut akan segera didaftarkan PSSI ke FIFA untuk memperkuat skuad Garuda menghadapi kualifikasi piala dunia 2026 zona Asia," tulisnya pada akun Instagram resmi kemenkum.
Seperti diketahui, Indonesia kembali akan menjalani dua laga penting di ronde ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Setelah melawan Australia, timnas Indonesia juga bakal menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, pada 25 Maret 2025.
Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero merupakan tiga calon pemain naturalisasi yang direkomendasikan pelatih baru, Patrick Kluivert kepada PSSI.
Dean James saat ini bermain untuk klub Go Ahead Eagles Liga Belanda, sedangkan Joey Pelupessy membela klub Lommel SK, Belgia, dan Emil Audero bermain untuk klub Italia, Palermo FC.
Setelah proses pengambilan sumpah rampung, PSSI selanjutnya akan mengupayakan perpindahan federasi ketiga pemain ini agar bisa memperkuat timnas Indonesia.