Erspo Distribusikan 100 Ribu Jersei Timnas Indonesia untuk Suporter

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Mar 2025, 12:04
thumbnail-author
Katherine Talahatu
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Pendiri Erspo Muhammad Sadad dalam peluncuran toko resmi Erspo di Alam Sutera Living World. Pendiri Erspo Muhammad Sadad dalam peluncuran toko resmi Erspo di Alam Sutera Living World. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Pendiri Erspo, Muhammad Sadad, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mendistribusikan sekitar 100 ribu jersei Timnas Indonesia kepada para suporter.

Sadad menjelaskan bahwa angka tersebut masih bersifat perkiraan karena Erspo juga membuka sistem pra-pesan. Namun, berdasarkan data sementara, sekitar 100 ribu jersei telah tersebar ke para penggemar Tim Garuda. 

"Kami sudah mendistribusikan lebih dari 100 ribu jersei juga di seluruh Indonesia," kata Muhammad Sadad kepada pewarta di Tangerang, Senin, 24 Maret 2025.

Sadad menyebut bahwa jersei versi player issue dan replika menjadi pilihan favorit para suporter Timnas Indonesia. Oleh karena itu, Erspo menyiapkan stok lebih banyak dibanding tahun sebelumnya. 

Baca juga: Momen Manis Timnas Indonesia Tekuk Bahrain di GBK Berharap Terulang

Ia juga mengungkapkan bahwa meskipun telah menyediakan jumlah stok yang besar, tingginya permintaan membuat jersei versi player issue dan replika tetap tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan pasar. 

"Untuk replika dan player issue itu begitu tinggi permintaannya. Ternyata dibandingkan tahun lalu, kan tahun lalu kita tahu sendiri karena ada isu...jadi nggak sebanyak itu (penjualannya)," ujar Sadad.

Pada awal tahun ini, Erspo resmi meluncurkan jersei Timnas Indonesia bertema "Indonesia Pusaka", yang kini sudah dapat dibeli oleh para suporter.

Jersei tersebut telah dikenakan oleh skuad Garuda dalam laga melawan Australia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Sydney Football Stadium pekan lalu.

Menjelang pertandingan Indonesia vs Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa pukul 20.45 WIB, Erspo menyediakan sekitar 4.000 hingga 5.000 jersei, yang bisa diperoleh secara langsung di Garuda Store di kawasan GBK. 

(Sumber: Antara) 

x|close