Taklukan Filipina 2-0, Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 11 Jun 2024, 21:39
Alber Laia
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Indonesia vs Filipina Indonesia vs Filipina (tangkapan layar X)

Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia berhasil memetik kemenangan gemilang 2-0 atas Filipina di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, malam ini.

Gol pertama Timnas Indonesia dicetak Thom Haye pada menit ke-31 melalui tendangan kaki kiri yang fantastis. Pada menit ke-55, gol kedua tercipta melalui skema umpan tendangan bebas yang apik oleh Rizky Ridho.

Jalannya pertandingan

Sejak awal babak pertama, timnas Indonesia langsung tampil menekan. Permainan agresif mereka membuat Filipina harus bermain bertahan.

Beberapa peluang emas tercipta bagi timnas Indonesia, namun belum berhasil dikonversikan menjadi gol.

Menit ke-31, akhirnya penantian panjang timnas Indonesia terbayar, Thom Haye melepaskan tendangan kaki kiri yang fantastis, merobek gawang lawan dan membawa Indonesia memimpin 1-0.

Di menit ke-33, kini giliran tim tamu yang membuka serangan ke jantung pertahanan Timnas Indonesia. Namun sayangnya masih belum membuahkan hasil juga.

Halaman
x|close