Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia dipastikan melaju ke putaran final Piala Dunia U-17 2025 yang akan berlangsung di Qatar pada November 2025. Garuda Muda mengunci posisi dua besar di Grup C Piala Asia U-17 usai kantongi dua kemenangan beruntun lawan Korea Selatan dan Yaman.
Setelah menang 1-0 atas Korea Selatan, pasukan Nova Arianto berhasil mengalahkan Yaman 4-1 di Prince Abdullah Al-Faisal Sports City, Jeddah, pada Senin malam (7 April 2025). Empat gol Garuda Muda dicetak oleh Zahaby Gholy (15”), Fadly Alberto (25’), dan Evandra (87, 89-pen). Sementara gol hiburan Yaman dicetak oleh Al Garash lewat titik putih penalti menit 52.
Baca juga: Selamat, Indonesia Dipastikan Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
Kemenangan ini sekaligus mengantar Indonesia ke puncak klasemen Grup C dengan torehan 6 poin. Sementara urutan kedua ditempati oleh Korea Selatan dengan 3 poin usai membantai Afghanistan 6-0. Korsel unggul selisih gol dari Yaman yang berada di urutan ketiga. Sedangkan Afghanistan masih menempati posisi paling buncit usai menelan dua kekalahan beruntun.
View this post on Instagram
Indonesia sebenarnya masih menyisakan satu laga lagi melawan Afghanistan. Namun apapun hasilnya sudah tidak mungkin melempar Indonesia dari posisi dua besar yang menjadi syarat lolos ke babak perempat final sekaligus memastikan tempat di putaran final Piala Dunia U-17 2025.
Ini merupakan penampilan kedua Indonesia di Piala Dunia U-17. Bedanya, pada edisi sebelumnya tahun 2023, skuad Garuda Muda mendapat kesempatan bermain sebagai wakil dari tuan rumah.
Selain Indonesia, tiga negara Asia lainnya juga sudah lebih dulu mengunci tempat di Piala Dunia U-17 2025. Dengan demikian, saat ini hanya tersisa lima tempat lagi bagi negara Asia.
Berikut adalah daftar yang lolos ke Piala Dunia U-17 2025:
1. Arab Saudi
2. UZbekistan
3. Qatar (tuan rumah)