5 Jejak Bersejarah yang Ditorehkan Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Jun 2024, 14:00
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (dok PSSI)

Ntvnews.id, Jakarta - Pelatih Shin Tae-yong tidak henti-hentinya menghadirkan sejarah bagi sepak bola Indonesia. Meski belum juga berhasil mempersembahkan trofi juara, kehadiran pelatih asal Korea Selatan itu setidaknya telah menyeret Tim Merah Putih bersaing di level lebih tinggi.

Baru-baru ini, STY kembali menghadirkan sejarah baru bagi Indonesia. Ya, untuk kali pertama sejak Piala Dunia menggunakan sistem kualifikasi, Tim Merah Putih tampil di putaran ketiga zona Asia. Indonesia lolos usai mengalahkan Filipina di Gelora Bung Karno, Selasa (11/6/2024).

Tidak hanya itu, kemenangan atas Filipina juga sekaligus jadi tiket bagi pasukan Merah Putih menuju babak utama Piala Asia untuk kali kedua secara beruntun. Sebagai runner up grup F di putaran keduua, Indonesia berhak tampil di Piala Asia Arab Saudi pada 2027 mendatang.

Sebelumnya, Indonesia juga berhasil menembus putaran final turnamen yang sama pada tahun 2023 lalu. Bedanya, saat itu timnas harus melalui jalan yang cukup panjang menuju Qatar. 

Sempat terseok-seok di babak kualifikasi, Indonesia akhirnya lolos lewat jalur play-off usai menyingkirkan Chinese Taipei dengan agregat 5-1.  

Indonesia juga pernah tampil di babak utama saat menjadi tuan rumah pada Piala Asia 2007. Namun prestasi terbaik Tim Merah Putih tercipta pada Piala Asia 2023 di mana Marselino Ferdinan dan kawan-kawan berhasil menembus fase knock out untuk kali pertama sepanjang sejarah. 

Langkah Indonesia baru terhenti di babak 16 besar setelah dipermak Australia dengan skor 0-4.

Lalu. sejarah apa lagii yang ditorehkan STY bersama Timnas Indonesia? Berikut ini ulasannya. 

Halaman
x|close