Hasil Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Permalukan Afghanistan 2-0

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 11 Apr 2025, 07:02
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan (Twitter: Timnas Indonesia)

Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia U-17 berhasil meraih kemenangan atas Afghanistan dengan skor 2-0 dalam lanjutan Piala Asia U-17 di Stadion Prince Abdullah, Jeddah, pada Jumat dini hari tadi, 11 April 2025.

Kedua gol tersebut masing-masing ditorehkan Fadly Alberto (90+4') dan Zahaby Gholy (90+6). Hasil ini membuat skuad asuhan Nova Arianto tidak pernah meraih kekalahan di babak fase grup C Piala Asia U-17 dan dipastikan lolos ke perempat final serta dinyatakan lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.

Jalannya Pertandingan

Timnas Indonesia U-17 <b>(Twitter: Timnas Indonesia)</b> Timnas Indonesia U-17 (Twitter: Timnas Indonesia)

Ketika peluit babak pertama dibunyikan, Timnas Indonesia U-17 langsung membuka serangan. Namun hingga 10 menit pertama belum ada gol terjadi.

Kini giliran Afghanistan yang membuka serangan ke jantung pertahanan Timnas Indonesia U-17. Namun rapatnya pertahanan Garuda Muda membuat mereka kesulitan membuka keunggulan. Hingga babak pertama berakhir belum ada gol terjadi untuk kedua tim.

Ketika babak dimulai, Timnas Indonesia U-17 langsung melakukan tiga pergantian pemain. Hal ini untuk membuat serangan ke pertahanan Afghanistan.

Alhasil, Timnas Indonesia U-17 sukses membuka kedudukan jelang pertandingan berakhir atau lebih tepatnya di menit ke 90+4 ditorehkan Fadly Alberto setelah mendapatkan umpan Aldyansyah Taher.

Berselang dua menit kemudian, Timnas Indonesia U-17 mampu menggandakan kedudukan atau lebih tepat di menit ke 90+6 dibukukan Zahaby Gholy. Gol tersebut sekaligus menutup jalannya pertandingan di babak kedua.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-17: Dafa Al Gasemi (GK); Daniel Alfredo, I Putu Panji, Putu Ekayana; Dafa Zaidan, Nazriel Alfaro, Ilham Romadhona, Ida Bagus Pramana; Fandi Ahmad, Rafi Rasyiq, Josh Holong.

Afghanistan: Hamid Amiri (GK); Nazir Ahmad, Nawid Mahbobi, Nasir Ahmad, Mohammad Nowrozi, Sayed Naveed; Azamuddin Hajizada, Yaser Safi, Samir Shoja, Mohammad Waris; Sahil Sarwari.

x|close