Ntvnews.id, Jakarta - Drawing atau pengundian putaran nasional Liga 4 yang sempat memicu kontroversi bakal diulang, siang ini, Senin (14 April 2025). Sekjen PSSI, Yunus Nusi kepada wartawan meminta panitia pelaksana (Panpel) juga mengundang pihak-pihak terkait.
Seperti diketahui, drawing Liga 4 putaran nasional sempat viral akibat prosesnya yang dianggap janggal. Dalam rekaman tayangkan secara langsung di PSSI TV itu tampak petugas yang memandu jalannya drawing tidak transparan dalam membuka isi bola yang diambil.
Bukannya dilakukan di hadapan kamera, proses membuka bola drawing justru dilakukan di bawah meja. Hal ini lah yang kemudian memicu kecurigaan kalau pengundian itu telah di-setting.
(Anda bisa membaca kronologis kejadiannya pada tautan ini).
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir langsung angkat bicara terkait drawing tersebut. Menurut Erick, prosesnya yang dilakukan tidak profesional sehingga perlu diulang.
"Ketua umum telah memerintahkan saya agar mengulang drawing tersebut dan saya telah memerintahkan pihak panitia pelaksana agar komite dan departemen kompetisi PSSI mengulang drawing tersebut pada siang hari ini," kata Yunus Nusi dalam rekaman suara kepada wartawan.
"Dan saya sekaligus meminta kepada panpel (panitia pelaksana) untuk mengundang pihak-pihak terkait, termasuk Asprov DKI dan klub-klub yang ada di sekitar Jakarta yang menjadi peserta Liga 4-nya. Saya sudah minta untuk diundang," beber Yunus menambahkan.
Yunus dalam pernyataannya juga mengaku baru kembali dari 10 hari perjalanan ke luar negeri. Dia pun meminta maaf karena proses drawing Liga 4 tersebut akhirnya memicu kegaduhan.
"Setelah drawing, saya diminta oleh ketua umum untuk mengevaluasi apa yang terjadi termasuk pelaksaan kompetisi Liga 4. Dan saya sudah siapkan semuanya, terutama drawing siang nanti."