Kembali Cedera, Neymar Jr Menangis di Laga Spesialnya Bersama Santos

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Apr 2025, 16:00
thumbnail-author
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Neymar Jr kembali cedera saat memperkuat Al Hilal Neymar Jr kembali cedera saat memperkuat Al Hilal (Instagram Neymar Jr)

Ntvnews.id, Jakarta - Neymar Jr kembali cedera. Fans mengusulkan agar dia pensiun saja. 

Usianya baru 33 tahun. Namun rententan cedera membuat sinar Neymar Jr terus meredup. 

Pernah menjadi bagian dari trio mematikan Barcelona bersama Lionel Messi dan Luis Suarez, Neymar Jr mengalami periode yang sangat kelam dalam beberapa tahun belakangan ini.

Baca juga: Neymar Kembali Dipanggil Timnas Brasil 

Seperti diketahui, Neymar Jr jadi pembelian rugi Al Hilal, tahun 2023 lalu. Didatangkan dengan harga fantastis, striker timnas Brasil itu lebih banyak absen karena masalah cedera. 

Nasib yang sama kembali menimpanya saat kembali ke kampung halamannya dan memperkuat Santos. Neymar Jr yang baru tampil dalam sembilan laga terancam menepi akibat cedera. 

Pada pertandingan melawan Atletico Mineiro, Neymar tidak sanggup bermain hingga peluit panjang. Dia harus ditarik keluar pada menit ke-34 akibat tidak tahan menahan rasa sakit. 

Kemunduran terbaru ini menyusul cedera serupa pada 2 Maret, saat Neymar terpaksa keluar lapangan di perempat final Campeonato Paulista melawan Bragantino. Cedera itu membuatnya tidak dapat bermain di semifinal, serta absen dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Kolombia dan Argentina bersama tim nasional Brasil.

Neymar mulai menunjukkan tanda-tanda tidak nyaman setelah gol pembuka pada menit ke-24. Meski demikian, Neymar Jr berusaha melanjutkan laga. Dia seperti tidak ingin merusak momen spesialnya yang tengah menjalani laga ke-100 bersama Santos di Vila Belmiro. 

Perjuangan menahan rasa sakit ini tidak bertahan lama. Neymar Jr menyerah pada menit ke-34.

Dia akhirnya digantikan Benjamin Rolheiser. Para pendukung Santos berusaha membesarkan hati Neymar. Mereka bertepuk tangan saat mantan pemain Barcelona itu berjalan meninggalkan lapangan. Hanya saja, Neymar tetap tidak kuasa menahan tangis saat berjalan ke lorong ganti.

Cedera serupa juga pernah menimpa Neymar 2 Maret lalu.  Saat itu, dia terpaksa keluar lapangan di perempat final Campeonato Paulista melawan Bragantino. Cedera itu membuatnya absen di semifinal dan saat Brasil bertemu Kolombia dan Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Rentetan cedera dalam perjalanan Karier Neymar menuai polemik media sosial. Tidak sedikit yang menyarankan agar Neymar JR pensiun saja dari sepak bola. Bagaiman menurut Anda?  

x|close