Ntvnews.id, Jakarta - Uzbekistan berhasil menjadi juara Piala Asia U-17 setelah membungkam tuan Arab Saudi dengan skor 2-0 di Stadion King Fahd Sport City pada Minggu malam kemarin, 20 April 2025.
Kedua gol Uzbekitan ditorehkan Mukhammad Khakimov (51') dan Sadriddin Khasanov (70'). Selain itu juga, mereka bermain dengan 9 pemain di babak kedua setelah dua pemain Uzbekistan mendapatkan kartu merah di babak pertama.
Jalannya Pertandingan
???????????????????????? ???????? ????????????????, ???????????????????????? ???????????? ????????????????????????.
???????? Uzbekistan celebrate their #AFCU17 triumph in style! ???? pic.twitter.com/i0ypZuTZYe
— #AsianQualifiers (@afcasiancup) April 20, 2025
Arab Saudi yang bermain di hadapan pendukungnya langsung membuka serangan ke pertahanan Uzbek Tyas. Namun hingga 10 menit pertama belum ada gol terjadi.
Di menit ke 40, penyerang Uzbekistan Nurbek Sarsenbaev mendapatkan kartu merah. Jelang pertandingan babak pertama usia, mereka mendapatkan kartu merah kembali tepatnya di menit ke 45+2 terhadap Miraziz Abdukarimov.
Kekurangan pemain tersebut, tidak mampu dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain Arab Saudi untuk menciptakan kedudukan di babak kedua.
Malah Uzbekistan mampu menciptakan gol di menit ke 51 melalui tendangan penalti Mukhammad Khakimov, skor pun berupaha menjadi 1-0.
Tak ingin meraih kekalahan, Arab Saudi mencoba menekan dan terlihat beberapa kali menciptakan peluang. Namun peluang tersebut belum mampu dimanfaatkan untuk menyamakan kedudukan.
Terlalu asik menyerang, Arab Saudi malah kecolongan gol kedua Uzbekistan di menit ke 70 dibukukan Sadriddin Khasanov setelah mendapatkan umpan Natulloh Rustamjonov.
Skor 2-0 bertahan hingga laga usia dan memastikan Uzbekistan meraih gelar Juara Piala Asia U-17 untuk yang ketiga kalinya selama gelaran turnamen tersebut digelar.
Susunan Pemain
Timnas Uzbekistan U-17: N Rustamjonov, M Abdukarimov, M Musakhanov, M Khakimov, M Bakhodirkhonov, M Khabibullaev, S Sodikov, A Shukurullaev, A Erembetov, S Khasanov, N Sarsenbaev.
Timnas Arab Saudi U-17: Abdulrahman Al Otaibi, Nasser Al Fihani, Adel Hibah, Abubaker Abdelrahman Saeed, Saeed Al Dosari, Abdulaziz Al Fawaz, Yazeed Al Dosari, Abdulrahman Sufyani, Maher Tawashi, Abdulhadi Matari, Sabri Dahal.