Sandy Walsh Cs Mulai Latihan di Arab Saudi Jelang Lawan Cristiano Ronaldo di Liga Champions Asia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Apr 2025, 16:00
thumbnail-author
Zaki Islami
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Sandy Walsh Sandy Walsh (IG: Yokohama F. Marinos)

Ntvnews.id, Jakarta - Skuad Yokohama F. Marinos yang salah satunya ada pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh sudah tiba di Jeddah Arab Saudi pada Selasa kemarin, 22 April 2025.

Yokohama F. Marinos bakal menghadapi Al Nassr yang dihuni mega bintang dunia Cristiano Ronaldo dalam babak perempat final Liga Champions Asia di Prince Abdullah Al Faisal pada Minggu dini hari, 27 April 2025 mendatang, pukul 02.30 WIB.

Baca Juga: Usbekistan Juara Piala Asia U-17: Pelatih dan Pemain Dapat Mobil dari Pemerintah

Melalui akun Instagram Sandy Walsh membagikan suasana kota Jeddah yang terlihat sangat panas dengan suhu mencapai 37 derajat Celsius. Selain itu juga, ia tampak menikmati latihan bersama para pemain Yokohama F. Marinos.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by 横浜F・マリノス (@yokohamaf.marinos)

Dalam babak 16 besar, Yokohama F. Marinos berhasil menumbangkan klub asal China Shanghai Port dengan skor agregat (5-1). Dalam leg pertama klub yang dihuni Sandy Walsh itu meraih kemenangan 1-0 dan di leg kedua 4-1.

Sementara Al Nassr berhasil menyingkirkan klub asal Iran Esteghlal dengan skor agregat (3-0). Di leg pertama, Cristiano Ronaldo cs hanya mampu bermain imbang tanpa gol dan di leg kedua berhasil meraih kemenangan 3-0.

Kini ada kemungkinan besar, Sandy Walsh bakal berhadapan dengan Cristiano Ronaldo, jika pelatih Yokohama F. Marinos Patrick Kisnorbo menurunkan pemain berusia 30 tahun itu.

x|close