Ntvnews.id, Jakarta - Inter Milan tidak diperkuat sejumlah pemain andalannya saat menjam AC Milan pada leg kedua babak semifinal Copa Italia 2024/2025 di San Siro, Kamis (24 April 2025). Saat ini kedua tim masih sama kuat usai bermain imbang 1-1 pada pertandingan leg pertama.
Dalam laga ini, Nerazzurri kehilangan Marcus Thuram, Denzel Dumfries, dan Piotr Zielinski akibat cedera. Beberapa sumber, termasuk Gazzetta, mengklaim kalau Nicolò Barella akan diistirahatkan oleh Inter demi memberi ruang bagi Davide Frattesi di lini tengah. Sementara Joaquin Correa dan Lautaro Martinez kembali jadi starter di lini depan Inter untuk kali kedua secara bertuntun.
Baca juga: Pelatih AC Milan, Conceicao: Motivasi Kami Bukan untuk Hancurkan Treble Juara Inter Milan
Perubahan juga kemungkinan bakal terjadi di barisan belakang. Menurut Sky Sport Italia, Francesco Acerbi akan menjadi starter di lini pertahanan Inter, sementara Gazzetta mengklaim Stefan de Vrij akan bergabung dengan Alessandro Bastoni dan Benjamin Pavard di lini belakang.
Di sisi lain, AC Milan juga bakal melakukan sejumlah perubahan. Rossoneri akan mengandalkan Tammy Abraham sebagai juru gedor. Sedangkan Kyle Walker dan Rube Loftus-Cheek kemungkinan juga tidak turun sebagai starter meski sudah kembali berlatih bersama rekan-rekannya.
Sementara untuk formasi pertandingan, Milan akan menggunakan skema 3-4-3 untuk kali ketiga berturut-turut. Fikayo Tomori, Matteo Gabbia, dan Strahinja Pavlović bakal berada di lini belakang, sedangkan Rafael Leao, Christian Pulisic, dan Abraham memperkuat lini serang Rossoneri.
Prediksi Line Up Pemain:
Inter (3-5-2): J.Martinez; Pavard, Acerbi, Bastoni; Darmian, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; L.Martinez, Korea.
Milan (3-4-3): Maignan; Tomori, Gabbia, Pavlovic; Jimenez, Fofana, Reijnders, Theo Hernandez; Pulisic, Leo; Abraham.