Ntvnews.id, Jakarta - Empat tim sudah memastikan tiket ke babak semifinal Euro 2024. Pertarungan sengit pun tak akan terhindarkan pada 10 dan 11 Juli mendatang.
Belanda, jadi tim terakhir yang berhasil melaju ke babak semifinal Euro 2024. Tim Oranye melangkah setelah mengalahkan timnas Turki dengan skor tipis 2-1.
Ini adalah babak semifinal pertama yang diraih Belanda setelah Piala Eropa 2004 lalu. Selain itu, catatan menarik lainnya adalah Belanda menjadi tim paling produktif pada turnamen kali ini. Sejak babak penyisihan, Belanda telah mengemas 9 gol atau terpaut 2 gol dari Spanyol.
Masih ada beberap fakta menarik lainnya pada babak semifinal Piala Eropa 2024:
1. Untuk kali pertama Inggris berhasil melaju ke babak semifinal dalam dua edisi beruntun. Pada tahun 2020 lalu, Three Lions juga berhasil menembus babak empat besar sebelum kemudian gagal di final melawan Italia yang harus ditentukan melalui drama adu penalti.
2. Kemenangan atas Turki mengantar Prancis meraih semifinal keenamnya di ajang Euro. Hanya Jerman yang mampu melewati rekor ini dengan 8 kali tampil di semifinal Euro.
3. Spanyol berhasil melewati lima pertandingan sejak babak penyisihan dengan kemenangan. Spanyol menjadi negara ketiga yang mampu mencatat rekor seperti ini dalam satu kejuaraan besar. Sebelumnya, ada Prancis di Euro 1984 dan Italia pada Euro 2020.
Jadwal Babak Semifinal Euro 2024
Minggu (10/7/2024): Prancis vs Porugal
Selasa (11/7/2024): Inggris vs Belanda