Daftar Juara Euro: Spanyol Mendominasi, Inggris Nol Trofi

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Jul 2024, 10:02
Zaki Islami
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Spanyol Juara Euro 2024 Usai Permalukan Inggris dengan Skor 2-1. Spanyol Juara Euro 2024 Usai Permalukan Inggris dengan Skor 2-1. (Twitter: Selección Española Masculina de Fútbol)

Ntvnews.id, Jakarta - Spanyol berhasil keluar sebagai juara Euro 2024 setelah menumbangkan Inggris di laga puncak di Stadion Olimpiade Berlin pada Senin dini hari tadi, 15 Juli 2024.

Laga tersebut, Spanyol menang 2-1, di mana mereka mampu unggul terlebih dahulu di menit ke 47 melalui aksi Nico Williams. Di menit ke 73, Inggris sempat menyamakan skor dibukukan Cole Palmer.

Gol kemenangan Spanyol lahir di menit ke 86 ditorehkan Mikel Oyarzabal. Skor 2-1 bertahan hingga laga usai. Hasil ini membuat Spanyol menjadi juara Euro untuk yang keempat kalinya.

Gelaran Euro untuk pertama kali digelar pada tahun 1960 dimana Uni Soviet merah trofi tersebut. Sementara Spanyol meraih Euro untuk pertama kali pada tahun 1964.

Berikut Daftar Juara Euro

- Uni Soviet  (1960)
- Spanyol (1964)
- Italia (1968)
- Jerman Barat (1972)
- Republik Ceko (1976)
- Jerman Barat (1980)
- Prancis (1984)
- Belanda (1988)
- Denmark (1992)
- Jerman (1996)
- Prancis (2000)
- Yunani (2004)
- Spanyol (2008)
- Spanyol (2012)
- Portugal (2016)
- Italia (2020)
- Spanyol (2024)

x|close