Ntvnews.id, Jakarta - Manchester United kembali mendaratkan amunisi baru. Leny Yoro yang sebelumnya memperkuat Lille, kini resmi menyandang status sebagai pemain Setan Merah.
Yoro ditebus dengan harga 62 juta euro atau setar Rp1 Triliun plus 8 juta euro dalam bentuk bonus. Pemain yang berposisi sebagai bek tersebut telah menandatangani kontrak hingga 2029.
"Bisa secepat ini bergabung dengan klub berkelas dan penuh ambisi, Manchester United adalah sebuah kehormatan besar dalam karierku," ujar Yoro.
“Sejak percakapan pertama saya dengan klub, mereka menetapkan rencana yang jelas tentang bagaimana saya dapat berkembang di Manchester sebagai bagian dari proyek menarik ini, dan menunjukkan perhatian yang besar kepada saya dan keluarga saya," bebernya.
View this post on Instagram
"Saya tahu tentang sejarah pemain muda di Manchester United dan merasa ini bisa menjadi tempat yang sempurna untuk mencapai potensi dan mencapai ambisi saya, bersama dengan rekan satu tim baru saya. Saya tidak sabar untuk memulainya," Yoro menambahkan.
Kehadiran Yoro disambut gembira para petinggi MU. Direktur teknik MU, Dan Ashworth salah satunya. "Leny adalah salah satu bek muda paling menarik di dunia sepakbola; dia memiliki semua atribut yang dibutuhkan untuk berkembang jadi bek tengah kelas atas."
Ada tiga alasan yang membuat MU layak jorjoran demi Yoro. Salah satunya adalah sikapnya. Pelatih Lille sebelumnya, Paulo Fonseca, sangat percaya dengan kemampuan Yoro. Musim lalu, dia sudah dipercaya tampil sebagai starter dalam 30 dari 34 pertandingan Ligue 1 Lille. Artinya sepanjang musim lalu, Yoro hanya absen dalam dua pertandingan saja.
Resmi Leny Yoro Gabung Manchester United (Twitter: Manchester United)
Bersama Lille ia terus menunjukkan kemampuan menyerangnya. Dia tercatat sebagai pencetak gol termuda Lille di ajang liga dalam 10 tahun terakhir usai menjebol gawang Rennes lewat tendangan voli pada bulan September lalu. Sementara pada bulan November, sehari sebelum ulang tahunnya ke-18, ia kembali mencetak gol, kali ini melalui sundulan di kandang Toulouse.
"Tidaklah normal memiliki pemain berusia 18 tahun seperti Leny dengan kedewasaan dan kualitas teknik yang ia miliki,” kata Fonseca seperti dilansir dari Goal.
"Bagi saya, ia akan menjadi salah satu bek tengah terbaik di Prancis dan mungkin di Eropa. Dia sangat seimbang, dan tidak diragukan lagi bahwa dia akan menjadi pemain yang sangat hebat.”